KARYA ILMIAH

Pengarang
Tri Handayani Amaliah
Subjek
- Ekonomi
Abstrak
Tulisan ini bertujuan untuk menemukan nilai-nilai “siri’ na pacce” yang dapat digunakan untuk membangun kembali konsep “income” yang ramah terhadap kemanusiaan dan lingkungan. Unit analisis artikel ini adalah budaya “siri’ na pacce”. Hasil analisis data menunjukkan bahwa pertama budaya “siri’ na pacce” terdiri dari budaya siri’ dan budaya pacce. Budaya siri’ merupakan ajaran yang senantiasa menganjurkan kepada manusia untuk memiliki “rasa malu” dan “harga diri”. Sementara budaya pacce merupakan ajaran yang senantiasa menganjurkan untuk peduli pada lingkungan sosial, mengutamakan kebersamaan, solidaritas, rasa kemanusiaan dan musyawarah mufakat. Kedua, income dalam realitas budaya “siri’ na pacce” merupakan hasil investasi yang tidak seharusnya dimaksimumkan bagi kepentingan dan kebahagiaan individu (pemilik modal), melainkan dipersembahkan bagi kebahagiaan bersama, bukan untuk kebahagiaan individu, bebas dari dominasi keserakahan diri dan ketidakpedulian sosial. Kata kunci : income, siri’ na pacce,akuntansi makassaran
Penerbit
Masyarakat Akuntansi Multiparadigma Indonesia (Mami)
Kontributor
Suwito dan Tri Handayani Amaliah
Terbit
2015
Tipe Material
PROSIDING
Right
-
Berkas ini telah didownload sebanyak 1983 kali
Download