SKRIPSI

Penulis / NIM
MEGI YUSUF HAMID / 131414061
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ARIFIN SUKING, S.Pd, M.Pd / 0005077604
Pembimbing 2 / NIDN
WARNI TUNE SUMAR, S.Pd, M.Pd / 0024037003
Abstrak
ABSTRAK Megi Yusuf Hamid. 2018. Analisis Kinerja Alumni Program Studi Manajemen Pendidikan Di Kabupaten Gorontalo. Skripsi, Program Studi Manajemen Pendidikan, Pembimbing (I) Dr. Arifin Suking, M.Pd, Pembimbing (II) Warni Tune Sumar, S.Pd, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja alumni dalam penilaian pihak pengguna alumni Program Studi Manajemen Pendidikan di Kabupaten Gorontalo: (1) Integritas, (2) Keahlian berdasarkan bidang ahli, (3) Teknologi, (4) Komunikasi, (5) Kerja sama tim, (6) Pengembangan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksplanatori. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif dengan menggunakan formula persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan alumni dalam : (1) Sikap integritas berada pada katagori baik, (2) Keahlian berdasarkan bidang ahli berada pada katagori baik, (3) Penggunaan teknologi berada pada kategori baik, (4) Komunikasi berada pada kategori baik, (5) Kerja sama tim berada pada kategori baik dan (6) Pengembangan diri berada pada kategori sangat baik. Untuk itu disarankan: (1) Pemerintah daerah agar kiranya lulusan Program Studi Manajemen Pendidikan yang sudah bekerja sebagai guru/pegawai honor untuk diupaya mereka menjadi CPNS. (2) Jurusan melakukan peninjauan yang lebih instensif dengan memperhatikan kemungkinan terjadinya perubahan kebutuhan kompetensi kerja di dunia kerja, dan mengembangkan mata kuliah yang berbasis communication skill, kemampuan mengunakan teknologi informasi perlu ditingkatkan, perlu mata kuliah yang aplikatif sesuai keahlian dan kompetensi jurusan/program studi. (3) Stakeholder diharapkan menempatkan alumni di pekerjaan sesuai dengan bidang ahli Program Studi Manajemen Pendidikan. (4) Alumni sebaiknya menciptakan lapangan kerja yang produktif dan inklusif. Kata Kunci: Kinerja Alumni, Manajemen Pendidikan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011