SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI WAHYU NINGSIH / 811410137
Program Studi
S1 - KESEHATAN MASYARAKAT
Pembimbing 1 / NIDN
Dr HERLINA JUSUF, Dra., M.Kes / 0001106308
Pembimbing 2 / NIDN
EKAWATY PRASETYA, S.SI, M.KES, S.Si, M.Kes / 0027028105
Abstrak
ABSTRAK Sri Wahyu Ningsih. 811410137. 2016. Efektifitas Sari Daun Tomat (Solanum Lycopersicum) Sebagai Insektisida Alami untuk Mematikan Larva Nyamuk Aedes aegypti. Jurusan Kesehatan Masyarakat. Fakultas Olahraga dan Kesehatan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Hj. Herlina Jusuf, Dra., M.Kes dan Pembimbing II Ekawaty Prasetya, S.Si M.kes. Penyakit Demam berdarah merupakan suatu masalah kesehatan yang sangat penting dan sering menimbulkan kejadian luar biasa penyakit ini di sebabkan oleh virus dengue, ditularkan ke tubuh manusia melalui gigitan nyamuk Aedes aegypti.. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektifitas sari daun tomat (Solanum Lycopersicum) sebagai insektisida alami untuk mematikan larva nyamuk Aedes aegypti. Penelitian ini menggunakan metode ksperimen sungguhan (True Experiment), sampel penelitian sebanyak 25 ekor larva pada kelompok perlakuan dan kelompok kontrol, dengan pengulangan sebanyak 3 kali sehingga jumlah larva adalah sebanyak 500 ekor larva. hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah rata-rata kematian larva nyamuk Aedes aegypti paling banyak berada pada interval waktu pengamatan 24 jam, yaitu sebanyak 500 ekor atau sebesar 100% sedangkan jumlah rata-rata kematian larva nyamuk Aedes aegypti yang rendah berada pada interval waktu pengamatan 12 jam, yaitu sebanyak 183 ekor. Untuk jumlah rata-rata kematian larva yang paling rendah yaitu dengan menggunakan dosis 10% sebanyak 53 ekor. Sedangkan untuk jumlah kematian larva yang paling tinggi yaitu dengan menggunakan dosis 35% sebanyak 75 ekor. Diharapkan dapat menjadi suatu alternatif pengendalian vector khusunya untuk pengendalian nyamuk Aedes aegypti. Kata Kunci : Aedes aegypti, Daun Tomat, Insektisida Alami .
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011