Penulis / NIM
MARYAM ADAM / 831413269
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. AHMAD LAMUSU, S.Pd, M.Pd / 0019125809
Pembimbing 2 / NIDN
ZULKIFLI LAMUSU, S.Pd. M.Pd / 0025078304
Abstrak
ABSTRAK
Maryam Adam, Meningkatkan Hasil Belajar Tolak Peluru Melalui Strategi Modifikasi Media Pembelajaran Pada Siswa Kelas V SDN No.20 Dungingi Kota Gorontalo. Skripsi Program Studi Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan dan Keolahragaan Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing I Drs. Ahmad Lamusu S.Pd, M.Pd dan Pembimbing II Zulkifli Lamusu S.PD, M.Pd.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah hasil belajar tolak peluru siswa kelas V SDN No. 20 Dungingi termasuk dalam kategori kurang.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan media pembelajaran yang dimodifikasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Penjasorkes di kelas V SDN No. 20 Dungingi .Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian tindakan kelas (PTK) yaitu penelitian yang dilakukan dalam bentuk perbaikan pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar siswa.Pada pelaksanaan tindakan siklus I dengan menggunakan strategi modifikasi media pembelajaran, hasil belajar siswa belum mencapai indikator kinerja. Sehingga dilakukan siklus II sebagai refleksi dari siklus I. Pada siklus II terjadi peningkatan dari hasil belajar siswa yaitu dari nilai rata-rata 70,24 menjadi 81,72. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran yang dimodifikasi pada penjasorkes khususnya tolak peluru hasil belajar dapat meningkat. .
Kata Kunci : Modifikasi Media, Tolak Peluru .
Download berkas