KARYA ILMIAH

Pengarang
Marike Mahmud
Subjek
- Teknik
Abstrak
Air dengan permukaan yang mengalir dan membentuk sebuah cekungan tanah yang berskala besar akan membentuk sebuah danau. Air danau memiliki banyak manfaat selain sebagai kebutuhan air sehari-hari, juga sebagai sarana sumber irigasi. Sumber irigasi yang dimaksud yaitu pengairan yang digunakan untuk mengairi pertanian. Tujuan penelitian ini menganalisis kualitas air dan kelayakan air Danau Perintis untuk keperluan irigasi. Lokasi pengambilan sampel danau sebanyak 2 titik yakni pada tengah dan tepi danau dan dengan 3 kali ulangan. Parameter yang diukur suhu, TDS, pH, Fospat,Nitrat, Kalsium, Kalium, dan Magnesium serta Total Coliform dan E.Coli.Kualitas air dianalisis di laboratorium Balai Besar Industri Hasil Perkebunan Makassar. Analisis air untuk mengairi tanaman kelas II menggunakan PP. No. 22 Tahun 2021. Analisis air untuk keperluan irigasi menggunakan klasifikasi Sodium Adsorption Ratio.Berdasarkan hasil pengujian kualitas air Danau Perintis yang meliputi suhu, TDS, pH, Fosfat, Nitrat memiliki nilai yang memenuhi baku mutu air kelas II sesuai PP No. 22 Tahun 2021. Pengukuran persentase Natrium untuk 2 lokasi pengambilan sampel yakni di tepi dan tengah danau yakni 1,49% dan 1,51 %. Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai tersebut masuk dalam kategori sangat baik bagi keperluan irigasi. Perhitungan dengan klasifikasi Sodium Adsorption Ratio menunjukkan nilai rata-rata Danau Perintis yang tergolong rendah yaitu dari 0,203 hingga 0,21. Nilai tersebut termasuk dalam klasifikasi sangat baik dan sangat sesuai jika digunakan untuk pengairan pertanian
Penerbit
Pertemuan Ilmiah Tahunan ke-39 HATHI Mataram, 29 Oktober 2022
Kontributor
HATTI ke 39
Terbit
2022
Tipe Material
PROSIDING
Right
-
Berkas ini telah didownload sebanyak 168 kali
Download