KARYA ILMIAH

Pengarang
Ramli Utina
Subjek
- Sains
Abstrak
Artikel ini mengungkap implementasi kegiatan pemanfaatan buah mangrove menjadi pangan bernilai ekonomi, dan kegiatan rehabilitasi kawasan mangrove. Tujuannya adalah, mendorong kaum perempuan pesisir melakukan konservasi hutan mangrove melalui usaha pengolahan buah mangrove menjadi penganan. Pendekatan kegiatan yaitu pelatihan ketrampilan dan pendampingan kelompok perempuan pesisir serta penguatan kelompok sadar lingkungan. Kegiatan ini telah dilakukan di tiga desa pesisir di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo. Hasil implementasi kegiatan adalah, terbentuknya tiga kelompok perempuan pesisir yang terampil membuat penganan berbahan dasar buah mangrove, memasarkan produk, dan rehabilitasi tujuh hektar lahan mangrove. Melalui kegiatan ini diharapkan penduduk pesisir memperoleh nilai ekonomi dari hasil hutan mangrove, menghindari penebangan mangrove, dan melakukan konservasi hutan mangrove sebagai upaya menekan emisi karbon yang berdampak pada pemanasan global dan perubahan iklim. Kata kunci: konservasi, hutan mangrove, diversitas pangan
Penerbit
Biologi Universitas Udayana
Kontributor
-
Terbit
2014
Tipe Material
PROSIDING
Right
-
Berkas ini telah didownload sebanyak 6174 kali
Download