SKRIPSI

Penulis / NIM
JAMALUDIN HALIM / 1011416039
Program Studi
S1 - ILMU HUKUM
Pembimbing 1 / NIDN
LISNAWATY W. BADU, SH., MH / 0029056903
Pembimbing 2 / NIDN
NUVAZRIA ACHIR, SH., MH / 0005108502
Abstrak
Setiap tindakan yang dilakukan saat sementara menegndari kendaraan bermotor yang bisa membayakan dirinya sendiri atau orang lain merupakan suatu pelanggaran yang dapat dipidana sesuai dengan Pasal 311 UU LLAJ. Tindakan tersebut misalnya mendorong motor yang dalam kondisi mogok. Oleh sebab itu, penting untuk melakukan melakukan kajian tentang peran Satlantas Polres Gorontalo Kota dalam penindakan pengendara yang melakukan tindakan mendorong kenderaan bermotor yang mogok dan faktor yang mempengaruhi penindakan terhadap pengendara yang melakukan tindakan mendorong kenderaan bermotor yang mogok. Penelitian ini merupakan penelitian sosio-legal yang dilakukan di Satlantas Polres Gorontalo Kota. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tindakan mendorong motor yang mogok menggunakan satu pijakan kaki merupakan tindakan pelanggaran lalu lintas dan dapat membahayakan pengendara serta orang lain. Akan tetapi, peras dari Satlantas Polres Gorontalo Kota baru sebatas melakukan edukasi terhadap pengendara tentang kemanaan dan keselamatan berkendara. Hal ini dikarenakan pemahaman masyarakat yang masih kurang tentang kemananan dan keselamatan berkendara yang mengakibatkan tindakan mendorong motor yang mogok menjadi budaya karena adanya kultur tolong menolong. Hal ini dipengaruhi faktor pemahaman dan pengetahuan masyarakat dalam keamanan berlalu-lintas serta ketiadaan penindakan dari pihak kepolisian. Ketiadaan penindakan seharusnya dapat diminimalisir jika masyarakat telah sadar dan peduli dalam keselamatan berlalu lintass. Oleh sebab itu, tindakan mendorong kendaraan bermotor menjadi penting untuk selalu diedukasi hingga bisa merubah pola pikir dan meningkatkan pemahaman para pengendara tentang keselamatan dan keamanan dalam berkendara. Kata Kunci: Peran, Pengendara Bermotor, Kendaraan Mogok.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011