Penulis / NIM
NOVIA HELDA ROMPIS / 1011416203
Program Studi
S1 - ILMU HUKUM
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. NUR MOHAMAD KASIM, S.Ag., MH / 0008027607
Pembimbing 2 / NIDN
DOLOT ALHASNI BAKUNG, SH., MH / 0027088501
Abstrak
ABSTRAK
NOVIA HELDA ROMPIS, NIM : 1011416203, TINJAUAN SOSIOLOGIS TENTANG POLIGAMI DALAM AGAMA NASRANI, PEMBIMBING I Dr. NUR. MOHAMAD KASIM, S.Ag.,MH., PEMBIMBING II DOLOT ALHASNY BAKUNG, SH.,MH.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tujuan sosiologis tentang poligami dalam perspektif Agama nasrani itu sendiri dalam kehidupa bermasyarakat mengetahui pada dasar dalam agama nasrani itu sendiri poligami itu dilarang bukan berarti tidak adanya poligami itu dalam agama nasrani akan tetapi jika dilihat dalam historicalnya pada alkitab yang dibedakan menjadi dua bagian yaitu dalam perjanjian lama dan perjanjian baru ada beberapa penjelasanmengenai bagaimana poligami itu bisa ada dan kemudian menjadi suatu larangan.
Jenis penelitian yang digunakan adalah hukum empiris (sosiologis), menggunakan sumber bahan penelitian hukum yang terdiri dari hukum primer dan hukum sekunder. teknik pengumpulan bahan hukum dilakukan dengan cara wawancara dan melakukan obbservasi. selanjutnya diolah berdasarkan topik permasalahan yang telah dirumuskan berdasarkan perumusan permasalahan dalam penelitian ini. Dari hasil penelitian adalah berdasarkan rumusan masalah dimana adanya suatu masalah poligami dalam agama nasrani, faktor yang mempengaruhi serta sanksi yang ditimbulkan bagi orang yang melakukan perkawinan poligami. karenanya banyak pelaku poligami yang tidak memahami dengan betul arti dari perkawinan poligami itu sendiri dan terhadap syarat-syarat yang ada dari hukum nasional serta hukum gereja yang ada dan dampak yang ditimbulkan yang dimana dalam agama nasrani itu sendiri yang pada awalnya menganut paham monogami seperti yang tertera pada Undang-Undang perkawinan, satu untuk selamanya.
KATA KUNCI : Tinjauan Sosiologis, Poligami, Agama Nasrani
Download berkas