SKRIPSI

Penulis / NIM
NUR IFANI CHAERUNISA / 1011417315
Program Studi
S1 - ILMU HUKUM
Pembimbing 1 / NIDN
MUTIA CH THALIB, S.H., M.Hum. / 0004076904
Pembimbing 2 / NIDN
SRI NANANG MEISKE KAMBA, S.H., M.H / 0005058904
Abstrak
ABSTRAK Nur Ifani Chairunisa, 1011417313, Perlindungan Terhadap Pemutusan Perjanjian Aepihak Pt. Indomaret Dalam Model Bisnis Waralaba Kepada Penerima Waralaba (studi Indomaret Kota Selatan), Dibawah Pembimbing 1 Hj. Mutia CH. Thalib, SH., MHum dan Pembimbing II Sri Nanang, SH., M.H, Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum, Universitas Negeri Gorontalo Pertumbuhan dunia bisnis dewasa ini begitu pesat berkembang, didukung pula usaha untuk memperluas bisnis kian bervariatif. Salah satu bentuk pengembangan atau upaya memperluas bisnis yaitu dengan menggunakan sistem bisnis Franchise. Bagi Franchisee dengan adanya sistem bisnis franchise tersebut setidak-tidaknya akan menguntungkannya dalam hal efisiensi usaha, artinya franchisee menggunakan atas kekhasan bisnis (brain name), merek bisnis, logo, cara memproduksi, pemasaran serta service ditambah lagi diberikannya technical assistance, namun dalam prakteknya di Indonesia kedudukan franchisee begitu rentan terhadap perlakuan franchisor, bahkan franchisee tidak memiliki bergaining position dalam penentuan materi perjanjian. Dalam persalahan yang akan diangkat sebagai pokok kajian penelitian ini, dapat dirumuskan sebagai berikut : 1. Bagaimana Perlindungan Hukum penerima waralaba jika terjadi pemutusan perjanjian sepihak? 2. Bagaimana penyelesaian perselisihan apabila terjadi wanprestasi salah satu pihak? Metode penelitan yang digunakan dalam penulisan ini menggunakan metode pendekatan yuridis yang semata-mata untuk mencapai keakuratan dari penelitian terhadap frenchise atau waralaba Indomaret di Gorontalo yang melakukan pemutusan sepihak kepada pak krisna. Hasil penelitan yang diperoleh dalam kaitannya dengan permasalahan yang dirumuskan yaitu bahwa bentuk perjanjian franchise, dan pelaksanaan perjanjian franchise yang dilakukan dalam perjanjian franchise pada indomaret kepada pa krisna belum dapat memberikan perlindungan hukum bagi pihak penerima waralaba karena belum melaksanakan asas kebebasan berkontrak yang diatur dalam pasal 1338 ayat 1 KUHPerdata serta hambatanhambatan yang muncul dalam memberikan perlindungan hukum bagi franchisee yaitu peraturan hukum yang belum memadai, bentuk perjanjian franchise merupakan perjanjian baku atau standar sehingga penerima waralaba tidak dilindungun secara preventif maupun represif jika melihat pada bentuk perjanjiannya dan apa yang terjadi dilapanga dan juga penyelesaian perkara yang terjadi pada peneltian ini dilakukan diluar pengadilan dengan melihat bahwa penyelesaian diluar pengadilan lebih efektif daripada penyelesaian di pengadilan sehingga dapat mengunntungkan pula kedua belah pihak, baik pihak penerima waralaba ataupun pihak pemberi waralaba. Kata kunci : Perlindungan Hukum terhadap Franchisee dalam perjanjian franchise, Waralaba, Indomaret
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011