Penulis / NIM
ASRIN ISMAIL NIODE / 103812020
Program Studi
S1 - PJJ PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. MARTIANTY NALOLE, M.Pd. / 0005035908
Pembimbing 2 / NIDN
Dra SAMSIAR RIVAI, S.Pd, M.Pd / 0018025904
Abstrak
ABSTRAK
Asrin Ismail Niode. 103 812 020. Meningkatkan Kemampuan Menyelesaikan
Pembagian Bilangan Asli Melalui Metode Bermain Pada Siswa Kelas II SDN 3
Asparaga Kabupaten Gorontalo. Skripsi Program Studi PJJ Mandiri S-1 PGSD
Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas
Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 Dra.Martianty Nalole, M.Pd dan Pembimbing II
Dra. Samsiar RivaI, S.Pd.M.Pd.
Masalah pada penelitian ini adalah Apakah kemampuan menyelesaikan pembagian
bilangan asli dapat ditingkatkan melalui metode bermain pada siswa kelas II SDN
3 Asparaga Kabupaten Gorontalo?. Tujuan penelitian adalah untuk meningkatkan
kemampuan menyelesaikan pembagian bilangan asli melalui metode bermain pada
siswa kelas II SDN 3 Asparaga Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini dilaksanakan
melalui 2 siklus dan setiap siklus meliputi empat tahap yaitu tahap perencanaan,
tahap pelaksanaan tindakan, tahap pemantauan dan evaluasi dan tahap analisis dan
refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes, wawancara
dan dokumentasi.
Hasil penelitian pada siklus I menunjukkan bahwa dari 23 siswa yang dikenai
tindakan diperoleh 18 siswa mampu menyelesaikan pembagian bilangan asli atau
78,26% siswa yang memperoleh nilai 75 ke atas dan 5 siswa belum mampu
menyelesaikan pembagian bilangan asli atau 21,74% siswa yang memperoleh nilai
di bawah dari 75. Dihubungkan dengan indikator keberhasilan penelitian yang
menetapkan minimal 80% siswa memperoleh nilai 75 ke atas berarti indikator
keberhasilan yang ditetapkan belum tercapai. Sehingga penelitian dilanjutkan pada
siklus II. Hasil penelitian yang dicapai pada siklus II yaitu dari 23 siswa yang
dikenai tindakan 21 siswa mampu menyelesaikan pembagian bilangan asli atau
91,30% siswa yang memperoleh nilai 75 ke atas dan 2 siswa belum mampu
menyelesaikan pembagian bilangan asli atau 8,70% siswa yang memperoleh nilai
di bawah dari 75. Hasil pada siklus II sudah sesuai dengan indikator yang
diharapkan, sehingga penelitian ini tidak dilanjutkan pada siklus berikutnya. Dari
hasil penelitian dan pembahasan disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode
bermain kemampuan menyelesaikan pembagian bilangan asli pada siswa kelas II
SDN 3 Asparaga Kabupaten Gorontalo meningkat.
Kata Kunci : Kemampuan, Pembagian, Bilangan Asli, Metode Bermain
Download berkas