SKRIPSI

Penulis / NIM
REGGINA MOPANGGA / 1111415013
Program Studi
S1 - BUDIDAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Ir. H. RULLY TUIYO, M.Si / 0016096010
Pembimbing 2 / NIDN
Dr, Ir SYAMSUDDIN, MP. / 0001036809
Abstrak
ABSTRAK Reggina. 1111415013. Pengaruh Pemberian Pakan Alami Daphnia sp. dengan Dosis yang Berbeda Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Benih Ikan Mas (Cyprinus carpio). Pembimbing 1 Ir. Rully Tuiyo, M.Si dan Pembimbing II Dr. Ir. Syamsuddin, MP Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pakan alami Daphnia sp dengan dosis yang berbeda dan mengetahui dosis terbaik pemberian pakan alami Daphnia sp terhadap pertumbuhan dan kelangsungan benih ikan mas (Cyprinus carpio). Perlakuan dalam penelitian yaitu perlakuan A (kontrol=pakan buatan), B (Daphnia sp. dengan dosis 40 ind/ml), C (Daphnia sp. dengan dosis 45 ind/ml) dan D (Daphnia sp. dengan dosis 50 ind/ml). Data pertumbuhan dan kelangsungan hidup yang diperoleh diolah menggunakan Rancangan Acak Lengkap Sederhana. Hasil uji lanjut menggunakan uji lanjut BNT. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian pakan alami Daphnia sp. dengan dosis yang berbeda berpengaruh tidak nyata terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup Ikan mas. Pertumbuhan tertinggi diperoleh pada perlakuan D (Daphnia sp. dengan dosis 50 ind/ml). Dimana pertumbuhan panjang mutlak 0,94 cm dan pertumbuhan berat mutlak sebesar 1,25 gr. Serta untuk kelangsungan hidup tertinggi diperoleh pada perlakuan B (Daphnia sp. dengan dosis 40 ind/ml) yaitu 80%. Kata Kunci : Ikan Mas, Daphnia sp, Pertumbuhan, Kelangsungan Hidup.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011