SKRIPSI

Penulis / NIM
INDRIYANI YANTU / 1111415057
Program Studi
S1 - BUDIDAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. DR. Ir. HASIM, M.Si / 0031126909
Pembimbing 2 / NIDN
Ir. H. RULLY TUIYO, M.Si / 0016096010
Abstrak
ABSTRAK Indriyani Yantu (2022) ƒ..."Pengaruh Padat Tebar Berbeda Terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) yang Diberi Probiotik EM-4 Pada Media Skala Laboratoriumƒ‚ dibawah bimbingan Dr. Ir. Hasim, M.Si selaku pembimbing I dan Ir. H. Rully Tuiyo, M.Si selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh padat tebar berbeda terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup udang vaname yang diberi probiotik EM-4 pada media. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April-Mei 2021 bertempat di UPTD Balai Perikanan Budidaya Laut dan Payau (BPBLP) Desa Lamu, Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari empat perlakuan dan tiga kali ulangan. Perlakuan A (4 ekor/liter) Perlakuan B (6 ekor/liter) Perlakuan C (8 ekor/liter) Perlakuan D (10 ekor/liter). Variabel yang diamati dalam penelitian ini yaitu pertumbuhan panjang dan berat serta kelangsungan hidup. Penelitian ini menggunakan analisis sidik ragam ANOVA kemudian dilanjutkan dengan uji F dengan taraf signifikan 1% dan 5% untuk mengetahui perbandingan antar perlakuan, dan dilanjutkan dengan uji BNT. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa padat tebar berbeda berpengaruh sangat nyata terhadap pertumbuhan udang vaname. Akan tetapi, padat tebar berbeda tidak berpengaruh nyata terhadap kelangsungan hidup udang vaname (Litopenaeus vannamei) yang di beri probiotik EM-4 pada media. Padat tebar yang optimal untuk pertumbuhan bobot dan panjang mutlak udang vaname yaitu pada perlakuan A (4 ekor/liter) dan Sedangkan, untuk kelangungan hidup pada perlakuan B (6 ekor/liter). Semakin rendah pada tebar maka pertumbuhan udang akan semakin baik. Kata Kunci: Pertumbuhan, Kelangsungan hidup, Udang vaname (Litopenaeus vannamei), Padat tebar, EM-4
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011