SKRIPSI

Penulis / NIM
MERIYANTI JS. PEMBENGO / 111410194
Program Studi
S1 - BIMBINGAN DAN KONSELING
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. MARYAM RAHIM, M.Pd / 0018075910
Pembimbing 2 / NIDN
IRVAN USMAN, S.Psi, M.Si / 0002077703
Abstrak
ABSTRAK Meriyanti Js. Pembengo. 2012. Analisis Tentang Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pemahaman Diri Siswa di SMK Negeri 1 Gorontalo. Skripsi. Program Studi Bimbingan dan Konseling, Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dra. Hj. Maryam Rahim, M.Pd, Pembimbing II : Irvan Usman, S.Psi. M. Psi Permasalahan yang dianalisis dalam penelitian ini adalah “apakah faktor-faktor yang mempengaruhi pemahaman diri siswa di SMK Negeri 1 Gorontalo?. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi pemahaman diri siswa di SMK Negeri 1 Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data dilakukan dengan analisis kualitatif Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara umum pemahaman diri siswa di SMK Negeri 1 Gorontalo dipengaruhi oleh faktor internal berupa factor psikologis (intelegensi, perhatian, minat, bakat, motif, kematangan, kesiapan), serta factor kelelahan. Factor eksternal yang mempengaruhi pemahaman diri siswa adalah 1) keluarga berupa cara orang tua mendidik, relasi antar anggota keluarga, suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, pengertian orang tua, latar belakang kebudayaan, 2) Sekolah yaitu metode mengajar, kurikulum, relasi guru dengan siswa, relasi siswa dengan siswa, disiplin sekolah, alat pelajaran, waktu sekolah, standar pelajaran di atas ukuran, keadaan gedung, metode pemahaman diri, tugas rumah, dan 3) Masyarakat yaitu berupa kegiatan siswa dalam masyarakat, mass media, teman bergaul, bentuk kehidupan masyarakat Terkait temuan tersebut maka disarankan beberapa hal sebagai berikut: 1) sekolah perlu dikondisikan sedemikian rupa sehingga memberikan pengaruh positif terhadap pemahaman diri siswa, 2) perlu upaya untuk mengatasi berbagai faktor yang memberikan pengaruh negatif terhadap pemahaman diri siswa melalui pembinaan serta koordinasi dengan pihak terkait, dan 3) perlu pembinaan secara khusus kepada siswa untuk memperbaiki dan meningkatkan kuaitas pemahaman diri secara berkelanjutan Kata Kunci: Faktor-Faktor, Pemahaman Diri Siswa
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011