Penulis / NIM
SRI WAHYUNI ABDUL / 111413019
Program Studi
S1 - BIMBINGAN DAN KONSELING
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RENA MADINA, M.Pd / 0022075913
Pembimbing 2 / NIDN
MEISKE PULUHULAWA, S.Pd, M.Pd / 0031018301
Abstrak
ABSTRAK
Sri wahyuni Abdul. 2017. Pengaruh Bimbingan Klasikal Teknik Cinema Therapy Terhadap Manajemen Waktu Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Kabila Kabupaten Bone Bolango. Skripsi, Jurusan Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dra. Hj Rena Madina M.Pd. dan Pembimbing II, Meiske Puluhulawa, S.Pd, M.Pd.
Permasalahan yang dihadapi di SMP Negeri 1 Kabila Kabupaten Bone Bolango adalah adanya siswa yang kurang mampu memanajemen waktu dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bimbingan klasikal teknik cinema therapy terhadap manajemen waktu siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kabila Kabupaten Bone Bolango melalui suatu eksperimen.
Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu, (quasi experiment) yang menggunakan desain "pretest-posttest. Penelitian ini terdiri dari dua variabel yaitu variabel X (teknik cinema therapy), dan variabel Y (manajemen waktu). Anggota populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kabila Kabupaten Bone Bolango yang berjumlah 297 orang. Sedangkan yang menjadi anggota sampel adalah siswa kelas VIII berjumlah 30 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah angket. Angket yang disebarkan sebanyak dua kali yakni sebelum pemberian tindakan dan sesudah pemberian tindakan.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka bimbingan klasikal teknik cinema therapy sangat tepat dilakukan untuk meningkatkan manajemen waktu siswa. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil perhitungan eksperimen diperoleh harga sebesar -17,65 Sedangkan dari daftar distribusi t pada taraf nyata 5% diperoleh (28) = 1.70113 Ternyata harga thitung berada di luar daerah penerimaan H0, sehingga H0 ditolak dan menerima H1. Dari hasil perhitungan ini menggambarkan bahwa siswa sudah mampu memanajemen waktu setelah mengikuti bimbingan klasikal teknik cinema therapy. Dengan demikian bimbingan klasikal teknik cinema therapy dapat membantu siswa dalam memanajemen waktu dengan baik. Artinya bahwa hipotesis bimbingan klasikal teknik cinema therapy berpangaruh terhadap manajemen waktu siswa telah diterima.
Kata kunci : Manajemen Waktu Bimbingan Klasikal, Teknik Cinema Therapy
Download berkas