SKRIPSI

Penulis / NIM
HARTINA POLIMENGO / 111414012
Program Studi
S1 - BIMBINGAN DAN KONSELING
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. MARYAM RAHIM, M.Pd / 0018075910
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SUKMA NURILAWATI BOTUTIHE, M.Psi / 0017107302
Abstrak
ABSTRAK Polimengo, Hartina. 2018. Pengembangan Modul Gaya Belajar Sebagai Media Bimbingan dan Konseling Belajar di Sekolah Menengah Pertama (di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Gorontalo). Skripsi. Jurusan Bimbingan dan Konseling. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I: Dra. Maryam Rahim, M.Pd dan Pembimbing II: Dr. Sukma. N. Botutihe, S.Psi, M.Psi, Psikologi. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kondisi awal layanan bimbingan dan konseling belajar khususnya gaya belajar di SMP Negeri 1 Gorontalo dan bagaimana modul bimbingan dan konseling belajar yang dapat digunakan untuk meningkatkan pemahaman gaya belajar di SMP Negeri 1 Gorontalo. Tujuan Pengembangan dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan kondisi awal pemberian layanan bimbngan dan konseling belajar khususnya tentang gaya belajar di SMP Negeri 1 Gorontalo dan mengembangkan modul bimbingan dan konseling belajar yang dapat digunakan untuk meningkatkan pemahaman gaya belajar di SMP Negeri 1 Gorontalo. Pemberian layanan bimbingan dan konseling belajar khususnya gaya belajar di SMP Negeri 1 Gorontalo masih sangat kurang dilaksanakan, guru bimbingan dan konseling mengungkapkan bahwa hal ini dikarenakan tidak ada media layanan bimbingan dan konseling sebagai penunjang dalam pelaksanaan layanan bimbingan dan konseling belajar khususnya materi gaya belajar, sehingga hal ini berdampak pada hasil belajar siswa yang rendah yang diperoleh berdasarkan hasil need assessment kurangnya keterampilan belajar. Berdasarkan hal tersebut, peneliti mengembangkan modul gaya belajar dengan menggunakan 9 (sembilan) dari 10 (sepuluh) langkah pengembangan menurut Dick and Carey (2009). Untuk memperoleh kelayakan modul, dilakukan uji validasi ahli bimbingan dan konseling, ahli desain/media, dan ahli bahasa Indonesia dengan cara mengelompokkan informasi data kualitatif berupa kritik, saran, komentar maupun masukan. Penelitian ini menghasilkan modul topik bahasan gaya belajar yang terdiri dari 2 (dua) pembahasan bagian modul yaitu modul bagian 1 (satu) layanan bimbingan dan konseling belajar di SMP, modul bagian 2 (dua) gaya belajar siswa SMP (gaya belajar visual, gaya belajar auditorial, dan gaya belajar kinestetik). Modul topik bahasan gaya belajar ini layak di gunakan karena telah melalui tahap uji validasi ahli bimbingan dan konseling, ahli desain/media, dan ahli bahasa Indonesia yang masing-masing telah memberikan saran serta komentar yang telah di revisi. Kata kunci : Modul, Bimbingan dan Konseling Belajar, Gaya Belajar.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011