Penulis / NIM
FENNY CAROLINE ALYSYA TENGES / 111416021
Program Studi
S1 - BIMBINGAN DAN KONSELING
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RENA MADINA, M.Pd / 0022075913
Pembimbing 2 / NIDN
IRVAN USMAN, S.Psi, M.Si / 0002077703
Abstrak
ABSTRAK
Fenny Caroline Alisya Tenges, 2021. ƒ..."Hubungan Antara Kebermaknaan Hidup dengan Perilaku Agresif Siswa di Sekolah SMA Negeri 1 Tapa Kabupaten Bone Bolangoƒ‚. Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Rena Madina, M.Pd dan Pembimbing II IrvanUsman, S.Psi, M.Psi.
Penelitian adalah korelasional kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kebermaknaan hidup dengan perilaku agresif siswa di SMA Negeri 1 Tapa. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa berjumlah 178 sedangkan pengambilan sampel penelitian dengan teknik random sampling berjumlah 30 siswa. Uji normalitas data dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 21 dengan melihat test of normality pada kolmograf sminorv dan Shapiro wilk, analisis data menggunakan analisis korelasi, regresi sederhana dan koefesien korelasi. Berdasarkan analisis statistika korelasional diperoleh nilai rxy =-0,188 dan r2xy = 35,34. Uji signifikan korelasi diperoleh t hitung sebesar 12,37. Sedangkan dari daftar distribusi t pada taraf nyata 5 % diperoleh t tabel 1,701. Ternyata harga t hitung lebih besar dari t tabel atau harga t hitung berada di luar daerah penerimaan H0. Artinya bahwa koefesien korelasi sangat berarti. Dengan demikian dapat disimpulkan H1 yang berbunyi ƒ..."terdapat hubungan perilaku agresif siswa (Y) dengan kebermaknaan hidup (X) siswa diSekolah SMA Negeri 1 Tapa Kabupaten Bone Bolangoƒ‚ dapat diterima.
Kata kunci: Kebermaknaan Hidup, Perilaku Agresif Siswa
Download berkas