SKRIPSI

Penulis / NIM
ROSLINA AMINU / 1131415011
Program Studi
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr FEMY M. SAHAMI, S.Pi, M.Si / 0015037108
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ALFI SAHRI R. BARUADI, S.Pi, M.Si / 0022047404
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran perempuan Suku Bajo dalam menunjang kesejahteraan rumah tangga nelayan di Desa Bajo Kecamatan Tilamuta Kabupaten Boalemo. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Januari 2020 sampai Juli 2020. Metode pengumpulan data menggunakan purposive sampling dengan jumlah responden sebanyak 77 orang. Analisis data dilakukan berdasarkan hasil perhitungan persentase kontribusi responden terhadap pendapatan rumah tangga dan penilaian tingkat kesejahteraan dengan mengacu pada kriteria Bappenas (2000). Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa peran perempuan (istri) nelayan di Desa ini dalam menunjang kesejahteraan rumah tangganya tergolong relative masih rendah yang ditunjukkan oleh hasil analisis nilai kontribusi terhadap pendapatan keluarga yang masih rendah yaitu sebesar 58%. Sementara untuk hasil penilaian tingkat kesejahteraan rumah tangga nelayan berdasarkan kriteria Bappenas (2000) menunjukkan bahwa 55% rumah tangga yang sudah masuk kriteria sejahtera dan 45% rumah tangga yang masih masuk kategori belum sejahtera. Kata Kunci: Peran Perempuan, Tingkat Kesejahteraan, Suku Bajo, Rumah Tangga Nelayan.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011