Penulis / NIM
VEMILIA AZIZI / 1131416007
Program Studi
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ABDUL HAFIDZ OLII, S.Pi., M.Si / 0010087304
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr FEMY M. SAHAMI, S.Pi, M.Si / 0015037108
Abstrak
Vemilia Azizi 1131416007. 2020. Analisis Kesesuaian dan Daya Dukung Wisata Pantai Pulau Busak Kecamatan Karamat Kabupaten Buol Provinsi Sulawesi Tengah. Dibawah bimbingan Bapak Dr. Abdul Hafidz Olii, S.Pi., M.Si., dan Ibu Dr. Femy M. Sahami, S.Pi., M.Si.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesesuaian dan daya dukung kawasan untuk wisata rekreasi pantai serta persepsi wisatawan terhadap pengembangan wisata Pantai Pulau Busak Kecamatan Karamat Kabupaten Buol Provinsi Sulawesi Tengah. Penelitian dilaksanakan pada Bulan November 2020-Januari 2021. Lokasi penelitian dibagi menjadi 3 stasiun. Pengumpulan data dilakukan melalui pengukuran langsung di lapangan dengan menggunakan analisis Indeks Kesesuaian Wisata (IKW) dan Daya Dukung Kawasan (DDK) dan untuk penilaian persepsi dianalisis dengan menggunakan analisis persentase jawaban wisatawan melalui penggunaan kuesioner. Hasil analisis IKW menunjukkan bahwa lokasi wisata rekreasi Pulau Busak berada pada kategori sesuai dengan luasan area yang dapat dimanfaatkan sebesar 4.018 m2 dengan nilai DDK mencapai 321 orang/hari dan persepsi wisatawan terhadap pengembangannya cukup baik.
Kata Kunci: Pulau Busak, Kesesuaian Wisata, Daya Dukung Kawasan, Persepsi Wisatawan, Wisata Pantai.
Download berkas