Penulis / NIM
ZUHRIA REGITA KADIR / 1131417054
Program Studi
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ALFI SAHRI R. BARUADI, S.Pi, M.Si / 0022047404
Pembimbing 2 / NIDN
CITRA PANIGORO, ST, M.Si / 0011097002
Abstrak
ABSTRAK
Zuhria Regita Kadir. 1131417054. 2021. Analisis Pendapatan Usaha dan
Saluran Pemasaran Ikan Asap di Kecamatan Gentuma Raya Kabupaten
Gorontalo Utara. Skripsi. Di bawah bimbingan Bapak Dr. Alfi Sahri R.
Baruadi, S.Pi., M.Si dan Ibu Citra Panigoro, S.T., M.Si.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui jumlah pendapatan dan saluran
pemasaran usaha ikan asap yang terjadi di Kecamatan Gentuma Raya Kabupaten
Gorontalo Utara. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan April sampai dengan
bulan Mei. Penelitian dilaksanakan di tiga desa, yaitu desa Gentuma, desa
Pasalae, dan desa Ketapang. Ketiga desa tersebut berada di Kecamatan Gentuma
Raya, Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo. Pengumpulan data yang
dilakukan dalam penelitian ini yaitu melalui media wawancara secara langsung
terhadap responden yang terdiri dari pembuat ikan asap dan pedagang pengecer.
Hasil penelitian ini yaitu Analisis usaha pengolahan ikan asap yang ada di
Kecamatan Gentuma Raya Kabupaten Gorontalo memperlihatkan bahwa biaya
total yang dikeluarkan oleh pelaku usaha sebesar Rp4.099.000 dengan jumlah
total penerimaan sebesar Rp6.004.142, sehingga didapat total keuntungan dari
masing-masing pelaku usaha ikan asap sebesar Rp1.905.142 untuk setiap produksi
ikan asap.Saluran pemasaran ikan asap yang ada di Kecamatan Gentuma Raya
Kabupaten Gorontalo Utara meliputi dua saluran pemasaran, yaitu saluran
pemasaran 1 dan saluran pemasaran 2. Pada saluran pemasaran 1 terdiri dari
pembuat ikan asap dan konsumen dengan jumlah margin sebesar Rp2.000 dan
efisiensi 0,5%. Selanjutnya pada saluran pemasaran 2 terdiri dari pembuat ikan
asap, pedagang pengecer, dan konsumen dengan jumlah margin sebesar Rp7.000
dan efisiensi 0,8%.
Kata kunci : Ikan Asap, Analisis Biaya, Efisiensi Pemasaran, Gentuma Raya.
Download berkas