SKRIPSI

Penulis / NIM
DWY SUCI / 1131419003
Program Studi
S1 - MANAJEMEN SUMBER DAYA PERAIRAN
Pembimbing 1 / NIDN
NURALIM PASISINGI, S.Pi., M.Si / 0029078901
Pembimbing 2 / NIDN
CITRA PANIGORO, ST, M.Si / 0011097002
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan karakter morfologi dan karakter truss morfometrik ikan gobi di Sungai Bone, Gorontalo. Pengambilan sampel dilaksanakan pada Bulan Maret dan Bulan Desember 2022. Terdapat 8 stasiun pengamatan yang ditentukan secara purposive. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan backpack electrofisher. Sampel ikan yang diperoleh diidentifikasi secara morfologi. Pengukuran truss morfometrik dilakukan dengan menggunakan 28 jarak truss yang diukur menggunakan jangka sorong. Analisis morfologi dilakukan dengan cara deskriptif dengan membedakan bentuk morfologi ikan gobi. Data truss morfometrik ikan dianalisis menggunakan uji T untuk melihat signifikan atau non signifikan setiap jarak karakter truss morfometrik antar jenis kelamin dari masing-masing spesies ikan gobi. Hasil pengamatan menunjukkan ada 3 spesies ikan yang teridentifikasi berdasarkan karakter morfologinya yaitu; Sicyopterus longifilis, Belobranchus belobranchus dan Awaous grammepomus. S. longifilis menunjukkan bahwa tidak ditemukan perbedaan (truss morfometrik) secara signifikan antara S. longifilis jantan dan betina. Sedangkan pada spesies Belobranchus belobranchus terdapat tiga jarak truss yang berbeda secara signifikan. Rasio jarak yang berbeda secara signifikan pada B. belobranchus jantan dan betina terletak pada bagian kepala yaitu A1 yang merupakan jarak antara moncong ujung terdepan ke batas kepala dan badan dorsal, A3 yang merupakan jarak antara titik batas kepala dan badan dorsal ke titik pangkal rahang bawah dan pada tubuh bagian posterior yaitu C9 yang merupakan jarak antara pangkal belakang sirip dorsal kedua ke pangkal depan sirip anal. Pada spesises Awaous grammepomus terdapat satu jarak truss yang berbeda secara signifikan yang terletak pada tubuh bagian posterior yaitu C10 yang merupakan jarak antara pangkal depan sirip ekor dorsal ke pangkal belakang sirip anal. Kata kunci: Morfologi, Truss Morfometrik, Gobi, Sungai Bone.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011