Penulis / NIM
HARTATI Y. IBRAHIM / 121408010
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. RUSLIN W. BADU, M.Pd / 0017115602
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. MISRAN RAHMAN, M.Pd / 0016056205
Abstrak
ABSTRAK
HARTATI Y. IBRAHIM. NIM. 121 408 010. Meningkatkan kreaktivitas anak melalui kegiatan building block di PAUD Bukit Berbunga Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo. Jurusan Pendidikan Luar Sekolah. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1. Dr. Hj. Ruslin W. Badu dan Pembimbing 2. Dr. Hj. Misran Rahman, M.Pd.
Permaslahan yang ada di PAUD Bukit Berbunga Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo adalah rendahnya kreaktivitas anak dalam proses pembelajaran. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan kreaktivitas anak melalui kegiatan building block di PAUD Bukit Berbunga Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo.
Metode penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Metode ini digunakan dengan maksud untuk memberikan gambaran terhadap keadaan peningkatan kreaktivitas anak melalui kegiatan building block di PAUD Bukit Berbunga Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo.
Melalui pelaksanaan pembelajaran dalam upaya meningkatkan kemampuan kreativitas anak melelui kegiatan building block, terlihat jelas dari hasil yang diperoleh anak pada pelaksanaan penelitian di mana pada observasi awal kemampuan kreativitas anak 53% meningkat menjadi 71% pada siklus I, 91% pada siklus II.
Melihat keberhasilan pada penelitian ini, maka dengan demikian dapat disimpulkan bahwa “Jika guru menerapkan kegiatan building block, maka kreativitas anak di PAUD Bukit Berbunga Kecamatan Batudaa pantai Kabupaten Gorontalo dapat ditingkatkan, dapat diterima.
Kata Kunci : Hasil Belajar Siswa, Metode Eksperimen
Download berkas