Penulis / NIM
LIAN DAUD / 121408017
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MISRAN RAHMAN, M.Pd / 0016056205
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. MOHAMAD ZUBAIDI, S.Pd., M.Pd / 0022106604
Abstrak
Lian Daud. Skripsi yang berjudul “Pemberdayaan Remaja Putus Sekolah Melalui Pelatihan Membuat Bunga dari Kulit Jagung Di Desa Ilotidea Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo”. Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Tahun 2013. Pembimbing I Dr. Hj. Misran Rahman, M.Pd, Pembimbing II Moh. Zubaidi, S.Pd, M.Pd.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan Pemberdayaan Remaja Putus Sekolah melalui pelatihan membuat Bunga dari kulit jagung Di Desa Ilotidea Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif.
Hasil penelitian mengungkapkan bahwa Pemberdayaan remaja Putus Sekolah melalui pelatihan membuat bunga dari kulit jagung Desa Ilotidea Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo dapat Melatih/mendidik para remaja Putus Sekolah sebab melalui pemberdayaan ini remaja di latih dan diajarkan cara membuat bunga dari kulit jagung. Para remaja melalui pembuatan bunga dari kulit jagung dapat Menggali kreativitas atau keterampilan yang dimiliki remaja Putus Sekolah sebab melalui pemberdayaan ini remaja dapat berekspresi mengeluarkan segala kreatitivitas yang dimiliki. Diharapkan dapat memandirikan remaja Putus Sekolah sehingga mereka bisa menolong dirinya sendiri tanpa menggantungkan nasib mereka kepada orang lain.
Dengan demikian disimpulkan bahwa Pemberdayaan remaja Putus Sekolah melalui pelatihan membuat bunga dari kulit jagung Desa Ilotidea Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo yakni dapat Melatih/mendidik para remaja Putus Sekolah, Menggali kreativitas atau keterampilan yang dimiliki remaja Putus Sekolah, Memandirikan remaja Putus Sekolah, dan dapat Mengoptimalkan sumber daya setempat.
Berdasarkan kesimpulan di atas maka disarankan PKBM ini harus lebih mejalin kerja sama dengan berbagai pihak agar PKBM ini sukses sebagai tempat pelatihan kursus wirausaha pedesaan berbasis potensi lokal sehingga dapat melahirkan masyarakat khususnya remaja putus sekolah yang mampu membuka usaha sendiri sehingga dapat mengurangi penggangguran. Masyarakat di desa ini perlu mendapatkan informasi yang cukup dalam hal pentingnnya Pemberdayaan khususnya para remaja Putus Sekolah agar mereka terdorong untuk mengikuti pemberdayaan ini.
Kata Kunci : Pemberdayaan, Remaja Putus Sekolah, Pelatihan, membuat Bunga, Kulit Jagung.
Download berkas