SKRIPSI

Penulis / NIM
HENNY MOTOTA / 121409057
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. H. RUSDIN DJIBU, M.Pd / 0027046409
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. MISRAN RAHMAN, M.Pd / 0016056205
Abstrak
Heni Motota. 2012. “Deskripsi Implementasi Prinsip Pendidikan Non Formal Dalam Penyelenggaraan Program Paket B di PKBM Tirta Kencana Desa Padengo Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato”. Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas negeri Gorontalo. Tahun 2012. Pembimbing I Dr. Rusdin Djibu, M.Pd dan Pembimbing II Dr. Hj. Misran Rahman, M.Pd. Penelitian ini bermaksud meneliti deskripsi tentang Penyelenggaraan Program Paket B. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan penyelenggaraan program Paket B di PKBM Tirta Kencana di Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif, dengan sumber data menyangkut data primer, dan data sekunder Kedua sumber data tersebut di peroleh melalui prosedur wawancara, dokumentasi, dan pengamatan (observasi). Dalam pengecekan keabsahan data, dilakukan uji kredibilitas. Hasil Penelitian menunjukan bahwa: Dalam pembelajaran pada Paket B selalu memperhatikan keserasian kebutuhan masyarakat tetapi terkadang dalam pelaksanaan pembelajaran pihak penyelenggara dan tutor bingung menyerasikan kebutuhan masyarakat karena masing-masing-warga belajar mempunyai keinginan yang berbeda. Mengenai kebutuhan lembaga penyelenggaraan program paket B tetap memperhatikan kebutuhan lembaga tetapi disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat karena itu tujuan utama penyelenggaraa program. Guna keberlanjutan program Paket B di PKBM Tirta Kencana Desa Padengo, maka disarankan penyelenggara program Paket B Dalam pelaksanaan dan evaluasi program saling kerjasama dengan tutor dan masyarakat agar dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan dan kepada orang tua hendaknya harus memahami penyelenggaraan program Paket bagi anak usia wajib belajar merupakan sesuatu yang mutlak. Karena program paket B merupakan salah satu upaya untuk membimbing anak untuk menemukan jati dirinya dan sekaligus untuk mempersiapkan diri guna menjadi manusia yang berguna dalam kehidupan bermasyarakat. Kata kunci : Penyelenggaraan, Program Paket B, PKBM
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011