Penulis / NIM
SALMA ANTU / 121410020
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. H. RUSDIN DJIBU, M.Pd / 0027046409
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ABDUL RAHMAT, M.Pd / 0005037806
Abstrak
ABSTRAK
Salma Antu. 2015. Partisipasi Anggota Karang Taruna Bahari dalam Pembinaan Olahraga Sepak Bola di Desa Ulapato A Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Luar Sekolah. Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. H. Rusdin Djibu, M.Pd. dan Pembimbing II Dr. Abdul Rahmat, M.Pd.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana partisipasi anggota karang taruna Bahari dalam pembinaan olahraga sepak bola di Desa Ulapato A Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo? Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan partisipasi anggota karang taruna Bahari dalam pembinaan olahraga sepak bola di Desa Ulapato A Kecamatan Telaga Biru Kabupaten Gorontalo. Untuk mendapatkan jawaban terhadap permasalahan di atas, peneliti menggunakan metode kualitatif, teknik pengumpulan data dalam bentuk observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipasi dalam proses pengambilan keputusan menunjukkan bahwa hanya sebagian pemuda yang ikut serta berpartisipasi dalam perencanaan olah raga sepak bola mengingat bahwa ide kreatif mereka yang disampaikan pada rapat tentang kegiatan pengembangan bidang olah raga sepak bola di desa merupakan gagasan pemuda.
Kata kunci: partisipasi, karang taruna, pembinaan olahragasepak bola.
Download berkas