Penulis / NIM
SUKRIN A. ANULI / 121410111
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH
Pembimbing 1 / NIDN
Drs YAKOB NAPU, M.Pd / 0027076017
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. H. RUSDIN DJIBU, M.Pd / 0027046409
Abstrak
ABSTRAK
Sukrin A. Anuli. NIM. 121 410 111. 2012. Faktor-Faktor Yang Mempengaruh sikap Berjudi Di Desa Dungaliyo Kecamatan Bongomeme. Skripsi. S1 Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I: Drs. Yakob Napu, M.Pd, Pembimbing II : Dr.H. Rusdin Djibu, M.Pd
Permasalahan dalam penelitian ini adalah faktor-faktor apakah yang mempengaruhi perilaku berjudi di Desa Dungaliyo Kecamatan Bongomeme? Sedangkan tujuannya adalah untuk mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku berjudi di Desa Dungaliyo Kecamatan Bongomeme,
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) faktor keinginan untuk memenuhi kebutuhan ekonomi, bukan merupakan faktor yang mempengaruhi perilaku berjudi karena hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku bermain judi bukan karena ingin memenuhi kebutuhan ekonomi, tetapi kecenderungan orang untuk mencari dan memuaskan kesenangan, 2) faktor situasional merupakan faktor yang mempengaruhi perilaku orang untuk bermain judi. Hal ini ditunjukkan bahwa jika situasi mendukung dalam arti memiliki uang dan situasi sedang aman yaitu sedang tidak ada razia dari pihak kepolisian maka akan memunculkan perilaku berjudi, 3) faktor Belajar merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi orang untuk melakukan permainan judi. Dalam hal ini permainan judi dilakukan orang berawal dari keinginan untuk belajar cara bermain judi, sehingga mendorong perilaku untuk bermain berjudi, 4) faktor persepsi tentang probabilitas kemenangan menjadi faktor mempengaruhi perilaku bermainan judi karena adanya prediksi mereka bahwa permainan judi akan mendatangkan kemenangan yang berlipat, dan 4) faktor persepsi terhadap ketrampilan merupakan salah satu factor yang mempengaruhi perilaku berjudi, sesuai temuan penelitian bahwa permainan judi dilakukan karena ingin melatih untuk mengembangkan keterampilan berpikir, sehingga menjadi suatu kebiasaan yang tidak dapat dihilangkan.
Terkait temuan tersebut maka dikemukakan beberapa saran sebagai berikut; 1) perlu ada upaya yang komprehensip untuk mengatasi masalah perilaku berjudi di kalangan masyarakat, karena hal ini akan memberikan dampak yang negatif bagi stabilitas keamanan yang ada di desa, 2) Perilaku berjudi yang dimiliki masyarakat hendaknya diantisipasi dengan menggiatkan kegiatan keagamaan dan melakukan pencerahan kepada masyarakat tentag mudharat dari permainan judi.
Kata Kunci: Faktor, Perilaku Berjudi
Download berkas