SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI YANTI N. ADAM / 121410118
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dr ABDUL HAMID ISA, M.Pd / 0012056006
Pembimbing 2 / NIDN
DR UMMYSALAM A.T.A. DULUDU, M.Pd / 0015056606
Abstrak
ABSTRAK Sri Yanti N. Adam. 2012. Upaya-Upaya Meningkatkan Partisipasi Orang tua Dalam Penyelenggaraan Program PAUD Pertiwi Desa Payunga Kecamatan Batudaa. Pembimbing I, Dr. Hi. Abd. Hamid Isa, M.Pd, dan Pembimbing II Dra. Ummy Salam A.T.A. Duludu, M.Pd Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya-upaya meningkatkan partisipasi orang tua dalam penyelenggaraan program PAUD Pertiwi Desa Payunga Kecamatan Batudaa. Penelitan ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket observasi dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat partisipasi orang tua dalam penyelenggaraan PAUD pada kategori kurang baik dengan persentase 39.42%. Perolehan persentase ini merupakan akumulasi dari sub indikator partisipasi orang tua dalam bentuk materil berada pada kategori tidak baik dengan persentase 34.23%, sedangkan sub indikator partisipasi orang tua dalam bentuk non materil berada pada kategori kurang baik dengan persentase 44.60%. Usaha meningkatkan partisipasi orang tua dalam penyelenggaraan PAUD berada pada kategori baik, dengan persentase 84.01. Temuan ini merupakan akumulasi dari sub indikator mengintensifkan kegiatan pembinaan terhadap orang tua yang berada pada kategori baik dengan persentase 81.98%, dan sub indikator mensosialisasikan pentingnya penyelenggaraan program program Pendidikan Anak di PAUD yang berada pada kategori baik dengan persentase 86.04% Terkait hasil penelitian tersebut maka dapat disarankan hal-hal sebagai berikut: 1) perlu pemberian penyadaran lebih intensif kepada orang tua tentang perlunya partisipasi mereka dalam penyelenggaraan program PAUD, 2) peningkatan partisipasi orang tua dalam penyelenggaraan program PAUD perlu melibatkan kepala desa serta tokoh masyarakat sehingga diharapkan orang tua tergerak hatinya untuk membantu meningkatkan partisipasinya dalam membantu penyelenggaraan program PAUD. Kata Kunci: Partisipasi, Penyelenggaraan Program PAUD
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011