SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI RAHAYU SULEMAN / 131408166
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. Hi. MOHAMMAD POLINGGAPO, S.Sos, M.Pd / 0003065504
Pembimbing 2 / NIDN
INTAN ABDUL RAZAK, S.Ag, M.Pd / 0009107806
Abstrak
Abstrak SRI RAHAYU SULEMAN,2012,Skripsi : Pengaruh Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah Terhadap Efektifitas Pengelolaan Sekolah SMK Negeri Kabupaten Gorontalo. Pembimbing 1 Drs. H. M. Polinggapo, S, sos,M.pd,Pembimbin II Intan Abd Raza, S.Ag,Mpd. Tujuan dari penelitian ini untuk melihat Pengaruh Kompetensi Manajerial Kepala sekolah Terhadap efektifitas pengelolaan Sekolah SMK Negeri 1 Pulubala Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini terdapat dua variabel yaitu variabel X (Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah) variabel y (Efektifitas Pengelolaan Sekolah). Tehnik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah tehnik koesioner yang berisi aspek -aspek kedua variabel tersebut,Data yang telah dikumpulkan dapat disimpulkan bahwa kedua variabel memiliki hubungan signifikan. Dan hasil perhitungan diperoleh suatu persamaan regresi yaitu persamaan regresi Y atas X, didapatkan persamaan regresi 17,80+0,72X. Hal ini berarti setiap terjadi perubahan sebesar 1 (satu) unit pada variabel X (kompetensi manajerial kepala sekolah). Dan hasil uji keberartian koofiensi korelasi 0,704 diperoleh diperoleh harga hitung sebesar 5,60 sedangkan daftar distribusi diperoleh (0,99) (32) = 2,45 t (0,95) (32) = 1,70 ternyata t hitung lebih besar dari t daftar atau harga thitung berada didaerah penerimaan Ho. Dengan demikian maka,dapat dikatakan Ho diterima dengan koefiensi determinasi sebesar 0,50 atau 50%. Hal ini berarti bahwa sekitar 50% variasi yang terjadi pada variabel Y (efektifitas manajerial sekolah) dapat dijelaskan oleh variabel X (kompetensi manajerial kepala sekolah) dengan persamaan regresi y=17,80+0,72X. Berdasarkan hasil analisis data tersebut diatas,maka dapat ditarik kesimpulan bahwa Hipotesis yang berbunyi: Terdapat pengaruh antara Kompetensi Manajerial kepala Sekolah Terhadap Efektifitas Pengelolaan Sekolah SMK Negeri 1 Pulubala Kabupaten Gorontalo dapat diterima. Dengan melihat tingkat kontribusi variabel X terhadap variabel Y sebesar 50% maka hal ini menunjukan bahwa masih 50%variasi yang terjadi pada Efektifita Pengelolaan Sekolah di Sekolah SMK Negeri 1 Pulubala dapat dipengaruhi oleh factor-faktor lain. Kata kunci : Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah,Efektifitas Pengelolaan Sekolah
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011