SKRIPSI

Penulis / NIM
VERONIKA MANOPO / 131408185
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ASRIN, M.Pd / 0031127115
Pembimbing 2 / NIDN
ARIFIN, S.Pd, M.Pd / 0003037703
Abstrak
ABSTRAK Veronika Manopo. 2012. Strategi Kepala Sekolah Dalam Pengembangan Karakter Peserta Didik Di SDN 06 Bulango Selatan. Skripsi. Jurusan Manajemen Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing: (1) Dr. Asrin, M.Pd. (II) Arifin, S.Pd, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Strategi Pengembangan karakter dalam kegiatan Intrakurikuler (2) Strategi Pengembangan karakter dalam kegiatan Kokurikuler, (3) Strategi Pengembangan karakter dalam kegiatan Ekstrakurikuler Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan tiga cara yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data terdiri dari uji kredibiltas, transferabilitas, depenabilitas dan trianggulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) strategi pengembangan karakter dalam kegiatan intrakurikuler dilaksanakan secara integrasi nilai-nilai karakter pada mata pelajaran, menggunakan perangkat pembelajaran dan penggunaan metode (2) strategi pengembangan karakter dalam kegiatan kokurikuler di rancang untuk menunjang kegiatan intrakurikuler untuk mempedalam pengetahuan peserta didik terhadap setiap materi yang diajarkan melalui pemberian tugas, dan kegiatan pengamatan (3) strategi pengembangan karakter dalam kegiatan ekstrakurikuler dirancang sebagai pengembangan diri melalui kegiatan keagamaan, kegiatan pramuka dan kegiatan olimpiade/sains, seni dan olah raga. Untuk itu disarankan: 1) Hendaknya kepala sekolah berupaya mengembangkan karakter lebih ditujukan pada pemahaman peserta didik tentang pemerolehan nilai karakter yang ingin dikembangkan dan ditunjang oleh kebiasaan sehingga mereka memiliki keinginan yang kuat untuk menerima dan mau berubah sikap. 2) hendaknya guru dalam mengajar dapat mengetahui kegiatan apa yang dilakukan dalam pembelajaran yang dapat mengembangkan karakter sehingga peserta didik dapat memperoleh pengalaman belajar sesuai dengan tujuan pembelajaran. 3) Hendaknya para orang tua menjadi teladan untuk mengajarkan mana yang baik dan yang salah sehingga peserta didik dapat memahaminya. Kata Kunci : strategi, nilai, karakter, kepala sekolah
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011