SKRIPSI

Penulis / NIM
LINDA YUSUF / 131408237
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. FADLIAH, M.Si / 0014025505
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. Hj. FORY ARMIN NAWAI, M.Pd / 0026056804
Abstrak
Linda Yusuf. 2013. Analisis Proses Pengambilan Keputusan Kepala SMK Negeri 3 Gorontalo. Program Studi Manajemen Ilmu Pendidikan Jurusan Manajemen Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Fadliah, M.Si dan Pembimbing II Dr. Fory A. Naway, M. Pd. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui identifikasi masalah dalam pengambilan keputusan di SMK Negeri 3 Gorontalo, Untuk mengetahui analisis situasi dan kondisi dalam pengambilan keputusan di SMK Negeri 3 Gorontalo, Untuk mengetahui proses pengajuan dan pengembangan alternatif dalam pengambilan keputusan di SMK Negeri 3 Gorontalo, dan untuk mengetahui evaluasi keputusan yang telah dihasilkan di SMK Negeri 3 Gorontalo. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pengumpulan data melalui obervasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yaitu; 1) Identifikasi masalah pada pengambilan keputusan kepala sekolah di SMK Negeri 3 Gorontalo telah berada pada kategori baik. Artinya identifikasi masalah pada proses pengambilan keputusan telah dilakukan oleh kepala sekolah, 2) Analisis situasi dan kondisi pada pengambilan keputusan kepala sekolah di SMK Negeri 3 Gorontalo telah berada pada kategori baik. Artinya kepala sekolah melakukan analisis situasi dan kondisi dalam proses pengambilan keputusan, 3) Pengajuan dan pengembangan alternatif pada pengambilan keputusan kepala sekolah di SMK Negeri 3 Gorontalo berada pada kategori cukup baik. Artinya pengajuan dan pengembangan alternatif pada proses pengambilan keputusan kadang-kadang dilakukan oleh kepala sekolah, 4) Evaluasi keputusan yang telah dihasilkan pada pengambilan keputusan kepala sekolah di SMK Negeri 3 Gorontalo berada pada kategori yang baik. Akan tetapi Kepala sekolah kadang-kadang merubah keputusan yang telah dibuat setelah membandingkan kriteria dengan pengambilan keputusanyang dihasilkan hal ini dapat dilihat skor rata-rata berada pada pada kategori yang cukup baik. Saran dalam penelitian ini yaitu 1) Bagi sekolah bahwa hendaknya dapat memberikan kontribusi yang berharga melibatkan seluruh guru dalam agenda rapat bulanan sehingga dapat memberikan kontribusi positif terhadap pengambilan keputusan di SMK Negeri 3 Gorontalo, 2) Bagi kepala sekolah hendaknya lebih melibatkan guru dalam pengambilan keputusan serta menganalisis dampak yang terjadi bila keputusan dikeluarkan, 3) Bagi peneliti, dapat memperluas wawasan yang berkaitan dengan proses pengambilan keputusan di sekolah sehingga menjadi acuan dalam meningkatkan peran prestasi sebagai guru dalam memajukan sekolah, 4) Disarankan kepada peneliti selanjutnya untuk terus proses pengambilan keputusan dengan menitik beratkan pada proses penyampaian oleh keputusan kepala sekolah Kata Kunci : Pengambilan Keputusan, Kepala Sekolah
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011