SKRIPSI

Penulis / NIM
NOPI NADJAMUDIN / 131409008
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. FADLIAH, M.Si / 0014025505
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ASRIN, M.Pd / 0031127115
Abstrak
ABSTRAK Nopi Nadjamudin. 2014. Efektivitas Komunikasi Interpersonal Kepala Sekolah Di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Bone Kabupaten Bone Bolango. Jurusan Manajemen Pendidikan fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dr. Fadliah, M.Si, Pembimbing II, Dr. Asrin, M.Pd Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas komunikasi interpersonal kepala sekolah di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Bone Kabupaten Bone Bolango. Penelitian ini dirancang sebagai jenis penelitian kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu 1) angket, 2) observasi dan 3) dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara umum komunikasi interpersonal kepala sekolah di Sekolah Dasar berada pada kategori kurang efektif . Komunikasi interpersonal ini ditunjukkan dengan ada kecerdasan emosional kepala sekolah dalam melakukan komunikasi, adanya sikap saling respect dalam mengemukakan pendapat. Kemampuan ini pula didukung dengan kemampuan menginformasikan secara transparan serta terbuka atas saran dan kritik, penggunaan bahasa yang mudah dimengerti oleh masing-masing pihak yang berkomunikasi, serta adanya introspeksi diri kepala sekolah dalam melakukan proses komunikasi interpersonal. Berdasarkan temuan penelitian maka disarankan beberapa hal sebagai berikut: 1) Untuk lebih memaksimalkan kemampuan kepala sekolah dalam melakukan komunikasi interpersonal maka kepala sekolah perlu melakukan introspeksi diri secara menyeluruh terhadap kemampuannya dalam melakukan komunikasi interpersonal sehingga dapat diketahui kelemahanannya untuk diperbaiki secara kontinu, 2) kepala sekolah perlu menjaga objektivitas serta transparansi dalam proses komunikasi interpersonal sehingga lebih mampu meningkatkan kualitas komunikasi interpersonal kepala sekolah dengan segenap stakeholder terkait dan 3) perlu upaya proaktif kepala sekolah untuk melakukan komunikasi interpersonal secara terbuka dan intensif kepada stakeholder terkait sehingga hal tersebut menjadi sarana yang dapat melatih kepala sekolah untuk melakukan komunikasi interpersonal lebih baik dan lebih bermakna. Kata Kunci: Komunikasi interpersonal
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011