Penulis / NIM
SRI YAYU HIPPY / 131409010
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. Hi. MOHAMMAD POLINGGAPO, S.Sos, M.Pd / 0003065504
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. BESSE MARHAWATI, S.Pd, M.Pd / 0018057206
Abstrak
ABSTRAK
Sri Yayu Hippy. 2013. “Pengaruh Pemberian Penghargaan terhadap Disiplin Kerja Pegawai Di Badan Kepegawaian Pengembangan Aparatur Daerah Provinsi Gorontalo”. Skripsi. Jurusan Manajemen Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Bapak Drs. H. Muhammad Polinggapo, S.Sos, M.Pd, dan Ibu Besse Marhawati, S.Pd, M.Pd selaku pembimbing I dan II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian penghargaaan terdapat disiplin pegawai di Badan Kepegawaian Pengembangan Aparatur Daerah Provinsi Gorontalo. Pada pengujian validitasi dan reliabilitasi, intrumen yang digunakan sebanyak 20 soal untuk variabel pemberian penghargaan dan 20 soal untuk variabel disiplin kerja pegawai kesemuanya setelah dilakukan perhitungan pada uji validitas dengan menggunakan rumus korelasi Product Moment yaitu kesemuanya valid. Setelah itu dilakukan pengujian reliabilitas digunakan uji konsistensi internal dengan menggunakan rumus Alpha Cronbach. Untuk reliabilitasi pada variabel X (Pemberian Penghargaan) didapat hasil perhitungan yang diperoleh relaibilitas untuk variabel pemberian penghargaan sebesar 0,8228. Sedangkan Untuk reliabilitasi pada variabel Y (Disiplin Kerja) didapat hasil perhitungan yang diperoleh realibilitas untuk variabel disiplin kerja pegawai sebesar 0,7592. Hasil ini menunjukan bahwa kedua instrumen memiliki klasifikasi kepercayaan yang sangat tinggi.
Pada penelitian selanjutnya dilakukan pengujian hipotesis untuk melihat pengaruh pemberian penghargaan terhadap disiplin kerja pegawai. Yang pertama melakukan pengujian linearitas. Pada uji ini diperoleh kecenderungan regresi ? = 28,76 + 0,51X, dinyatakan berbentuk linear. Hal ini berarti bahwa setiap terjadi perubahan sebesar satu unit pada variabel X (Pemberian Penghargaan) maka akan diikuti oleh perubahan rata-rata variabel sebesar 0,51 unit pada variabel Y (Disiplin Kerja). Setelah itu dilakukan pengujian hipotesis sehingga diperoleh 2 hipotesis. Pertama hipotesis ditolak dan kedua hipotesis diterima. Hal ini berarti bahwa pengaruh pemberian penghargaan dan disiplin kerja pegawai berbentuk regresi linear.
Dari hasil analisis korelasi sederhana antara pemberian penghargaan (X) dengan disiplin kerja pegawai (Y) diperoleh koefisien korelasi rxy = 0,558. Nilai koefisien korelasi ini menunjukan bahwa pengaruh pemberian penghargaan terhadap disiplin kerja pegawai adalah sedang.
Kata kunci : Penghargaan, Disiplin Kerja
Download berkas