SKRIPSI

Penulis / NIM
INTAN PALANDENG / 131411028
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ARWILDAYANTO, S.Pd, M.Pd / 0015097511
Pembimbing 2 / NIDN
INTAN ABDUL RAZAK, S.Ag, M.Pd / 0009107806
Abstrak
ABSTRAK Intan Palandeng. NIM :131 411 028.2015."Pengaruh Kemampuan Manajerial Kepala Sekolah Terhadap Mutu Layanan Pendidikan di SMK Negeri Se Kota Gorontalo". Skripsi, Program Studi Administrasi Pendidikan Jurusan Manajemen Pendidikan, Pembimbing I Dr. Arwildayanto, S.Pd, M.Pd, Pembimbing II Intan Abd. Razak, S.Ag, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Kemampuan manajerial kepala sekolah, (2) Mutu layanan pendidikan, dan (3) Pengaruh kemampuan manajerial kepala sekolah terhadap mutu layanan pendidikan di SMK Negeri Se Kota Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian survey. Pengumpulan data menggunakan angket. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 313 orang guru tetap dan sampel berjumlah 75 orang. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukan bahwa : (1) Kemampuan Manajerial Kepala Sekolah di SMK Negeri Se Kota Gorontalo sebesar 62,74%, (2) Mutu Layanan Pendidikan sebesar 61,79%, dan (3) Pengaruh Kemampuan Manajerial Kepala Sekolah Terhadap Mutu Layanan Pendidikan di SMK Negeri Se Kota Gorontalo seluruhnya sudah cukup terlaksana dan berada pada kategori baik yaitu 81,66% artinya pengaruh kemampuan manajerial kepala sekolah terhadap mutu layanan pendidikan yang berfokus pada indikator kemampuan manajerial kepala sekolah dan mutu layanan pendidikan keseluruhannya sudah di terapkan dan di jalankan, meskipun ada hal-hal yang perlu diperbaiki oleh pihak-pihak yang terkait. Untuk itu disarankan : (1) Untuk meningkatkan mutu layanan pendidikan diperlukan berbagai upaya perbaikan terutama dalam hal peningkatan kemampuan manajerial kepala sekolah agar perencananan pengembangan sekolah menjadi lebih terarah, (2) Untuk penelitian selanjutnya hendaknya dapat mempertimbangkan untuk menambah faktor lain yang dapat mempengaruhi mutu layanan pendidikan selain kemampuan manajerial kepala sekolah. Kata kunci : kemampuan manajerial, mutu layanan pendidikan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011