SKRIPSI

Penulis / NIM
OPSYA SULEMAN / 131411051
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. NOVIANTY DJAFRI, S.Pd.I, M.Pd.I / 0023117405
Pembimbing 2 / NIDN
INTAN ABDUL RAZAK, S.Ag, M.Pd / 0009107806
Abstrak
ABSTRAK Opsya Suleman. 2018. Budaya Religius di MIT Al-Ishlah Kota Gorontalo. Program Studi Manajemen Ilmu Pendidikan Jurusan Manajemen Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Noviyanti Djafri, S.Pd.I, M.Pd.I dan Pembimbing II Intan Abdul Razak, S.Ag, M.Pd. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui jenis-jenis budaya, penerapan budaya religius dan faktor pendukung dan penghambat budaya religius di MIT Al-Ishlah Kota Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yaitu jenis budaya religius di MIT Al-Ishlah Kota Gorontalo dilakukan meliputi dengan menanamkan keyakinan kepada siswa dengan taat beribadah, melaui praktik agama dengan Sholat dzuhur berjamaah, serta pengetahuan dengan menggunakan pakain muslim. Penerapan budaya religius melalui shalat dzhuhur berjamaâah dilakukan di sekolah, Bagi siswa laki-laki dianjurkan untuk selalu peci (songkok) ke sekolah dan bagi siswa perempuan membawa peralatan shalatnya, Dengan adanya kegiatan ini diharapkan agar siswa dapat terbiasa melaksanakan shalat di rumah. Pembinaan keimanaan melalui kegiatan keagamaan. Membawa Peralatan Sholat dan adanya pelajaran agama Islam dalam mengamalkan ajaran Islam. Faktor penghambat yang dihadapi guru pelajaran agama MIT Al-Ishlah Kota Gorontalo yaitu tentang sarana dan prasarana yang kurang memadai dalam proses belajar mengajar seperti koleksi buku perlu ditambahi, peralatan media pengajaran kurang fasilitas ibadahnya kurang mencukupi. Faktor peserta didik merupakan faktor yang paling penting dalam pendidikan di MIT Al-Ishlah Kota Gorontalo yang memiliki minat yang cukup tinggi terhadap pelajaran Agama. Namun dengan adanya faktor penghambat tersebut sebaiknya dilakukan kerjasama antara Pembina Keagamaan sehingga tujuan pelajaran agama dalam membina akhlak siswa di MIT Al-Ishlah Kota Gorontalo bisa terlaksana secara sempurna. Kata Kunci : Budaya Religius
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011