Penulis / NIM
DEWI SINTA BUSURA / 131412004
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Hj. NINA LAMATENGGO, SE, M.Pd / 0007126605
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ASRIN, M.Pd / 0031127115
Abstrak
ABSTRAK
Dewi Sinta Busura. 2016. Proses Penyusunan Renstra Kantor Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Gorontalo. Skripsi Jurusan Manajemen Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Hj. Nina Lamatenggo, SE, M.Pd dan Pembimbing II Dr. Asrin, M.Pd.
Tujuan penelitian ini untuk (1) mengetahui tentang proses penyusunan renstra (2) mengetahui kesesuaian proses penyusunan renstra dengan prosedur standar penyusunan renstra, (3) mengetahui tentang kendala-kendala dalam proses penyusunan renstra. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Hasil penelitian menunjukan bahwa : (1) Proses penyusunan renstra kantor Dinas Pendidikan &Kebudayaan Kabupaten Gorontalo, melalui pra persiapan melakukan diskusi mengumpulkan data dan informasi, membentuk tim penyusun renstra. Membuat (FGD) membahas isu-isu strategis, visi-misi, rancangan awal renstra/draf renstra di koreksi tim asistensi. Tim melakukan pertemuan untuk penyelarasan tujuan, sasaran, strategi, kebijakan, program & uji public terhadap renstra, untuk diverifikasi akhir & ditetapkan Bappeda untuk memperoleh pengesahan kepala Daerah, dilakukan monitoring&evaluasi di akhir periode renstra. (2) Proses penyusunan renstra kantor telah disesuaikan dengan prosedur standar penyusunan renstra, yang mengacu pada landasan idil pancasila, landasan konstitutional UUD 1945, landasan operasioanal, peraturan penyusunan renstra Permendagri No 54 tahun 2010, dilakukan pengkajian terhadap potensi lingkungan internal dan lingkungan eksternal diawal penyusunan renstra melalui rembuk pendidikan daerah. (3) Kendala pada proses penyusunan renstra kantor berupa kendala teknis dalam pengelolaan data, kelemahan informasi, kesulitan melakukan koordinasi, sulitnya melakukan pertemuan antar personal dalam tim renstra, dan kurangnya partisipasi publik.
Kata Kunci : rencana strategis
Download berkas