SKRIPSI

Penulis / NIM
DJARIYANA DAI / 131412040
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Hj. FORY ARMIN NAWAI, M.Pd / 0026056804
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. NOVIANTY DJAFRI, S.Pd.I, M.Pd.I / 0023117405
Abstrak
ABSTRAK Djariana Dai. 2016. Implementasi Prinsip-Prinsip Manajemen Mutu Terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo. Skripsi, Program Studi Administrasi Pendidikan Jurusan Manajemen Pendidikan, Pembimbing Dr. Hj. Fory A. Naway, M.Pd dan Pembimbing II Dr. Novianty Djafri, S.Pd.I, M.Pd.I. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) strategi implementasi prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo, (2) prosedur implementasi prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo, (3) faktor yang menghambat dalam menerapkan prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo, (4) upaya kepala sekolah dalam menangani hambatan dalam penerapan prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo. Metode yang digunakan yaitu pendekatan kuantitatif dengan jenis deskriptif. Tehnik pengumpulan data menggunakan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) strategi implementasi prinsip manajemen mutu terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo berada pada kategori baik dengan rata-rata skor jawaban 89.59%, (2) prosedur implementasi prinsip manajemen mutu terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo berada pada kategori baik dengan rata-rata skor jawaban 86.66%, (3) Faktor yang menghambat dalam mengimplementasikan prinsip manajemen mutu terpadu di SMK Negeri 2 Kota Gorontalo berada pada kategori baik dengan rata-rata skor jawaban 80.87%, (4) upaya yang dilakukan SMK Negeri 2 Kota Gorontalo dalam menangani hambatan berada pada kategori baik dengan rata-rata skor jawaban 88.54%. Untuk itu disarankan: (1) bagi Dinas Pendidikan Kota/Kabupaten, diharapkan untuk lebih memperhatikan penerapan dan manfaat implementasi prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu di seluruh lembaga sekolah untuk meningkatkan mutu sekolah, 2) bagi kepala sekolah, diharapkan untuk lebih meningkatkan dan mengoptimalkan penerapan prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu disekolah. Gorontalo, (3) bagi guru, diharapkan agar kiranya dapat lebih meningkatkan keberanian dan kepedulian dalam mengimplementasikan prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu si sekolah, (4) bagi peneliti berikutnya, diharapkan untuk lebih memperdalam kembali penelitiannya khususnya pada aspek-aspek yang belum dikaji oleh penelitian ini, utamanya tentang implementasi prinsip-prinsip manajemen mutu terpadu. Kata Kunci: Implementasi, Prinsip-Prinsip Manajemen Mutu Terpadu
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011