SKRIPSI

Penulis / NIM
NOVITA DOMILI / 131412055
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ARWILDAYANTO, S.Pd, M.Pd / 0015097511
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. NOVIANTY DJAFRI, S.Pd.I, M.Pd.I / 0023117405
Abstrak
ABSTRAK Novita Domili. 131 412 055. Standar Pelayanan Minimal Tenaga Pendidik di SMP se Kecamatan Telaga Kab. Gorontalo. Skripsi Program Studi S1 Manajemen pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo, pembimbing 1 Dr. Arwildayanto, S.Pd, M.Pd dan pembimbing 2 Dr. Novianty Djafri, S.Pd.I, M.Pd.I. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui standar pelayanan minimal tenaga pendidik di SMP se kecamatan telaga. Kesesuaian guru mata pelajaran dengan peserta didik pada setiap rombongan belajar di SMP se Kecamatan Telaga. Kaitan kualifikasi akademik dan sertifikasi tenaga pendidik dengan standar pelayanan minimal (SPM) di SMP se Kecamatan Telaga. Implementasi RPP oleh guru di SMP se Kecamatan Telaga. Penerapan dan pengembangan program penilaian oleh guru di SMP se Kecamatan Telaga. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni deskriptif kuantitatif teknik pengumpulan dengan metode kuesioner di SMP Sekecamatan Telaga. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Kesesuaian guru mata pelajaran dengan peserta didik pada setiap rombongan belajar di SMP se Kecamatan Telaga terletak pada kategori baik. Kaitan kualifikasi akademik dan sertifikasi tenaga pendidik dengan standar pelayanan minimal (SPM) di SMP se Kecamatan Telaga terletak pada krategori sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa tenaga pendidik yang berada di SMP se Kecamatan Telaga sudah memiliki kualifikasi akademik dan sudah tersertifikasi. Implementasi RPP oleh guru di SMP se Kecamatan Telaga terletak pada kategori sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa tenaga pendidik yang berada di SMP se Kecamatan Telaga sudah mengimplementasikan RPP dengan baik. Penerapan dan pengembangan program penilaian oleh guru di SMP se Kecamatan Telaga terletak pada kategori sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa tenaga pendidik yang berada di SMP se Kecamatan Telaga sudah menerapkan dan mengembangkan program penilaian dengan baik. Kata Kunci: Standar Pelayanan Minimal, Tenaga Pendidik
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011