SKRIPSI

Penulis / NIM
SESILYA A. PAGARI / 131413042
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ARWILDAYANTO, S.Pd, M.Pd / 0015097511
Pembimbing 2 / NIDN
WARNI TUNE SUMAR, S.Pd, M.Pd / 0024037003
Abstrak
ABSTRAK Sesilya A. Pagari. 2017. Kepuasan Mahasiswa Terhadap Layanan Kemahasiswaan di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Skripsi, Program Studi Administrasi Pendidikan Jurusan Manajemen Pendidikan, Pembimbing (I) Dr. Arwildayanto, S.Pd, M.Pd. Pembimbing (II) Warni Tune Sumar, S.Pd, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) program kerja layanan kemahasiswaan, 2) kinerja layanan kemahasiswaan dan 3) kepuasan mahasiswa terhadap layanan kemahasiswaan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif eksplanatori. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data digunakan adalah teknik analisis deskriptif, setiap pernyataan yang digunakan adalah perhitungan dengan formula presesntase. Hasi penelitian tersebut diuraikan sebagai berikut : (1) program kerja unit layanan kemahasiswaan Fakultas Ilmu Pendidikan berada pada kategori baik dengan presentase 75.34% : a) Layanan Bimbingan dan Konseling di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo berada pada kategori baik, b) Layanan Pengembangan Minat dan Bakat di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo berada pada kategori cukup baik, c) Layanan Pembinaan Soft Skill di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo berada pada kategori baik, d) Layanan Beasiswa di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo berada pada kategori baik, e) Layanan Karier di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo berada pada kategori baik. (2) kinerja layanan kemahasiswaan Fakultas Ilmu Pendidikan berada pada kategori baik dengan presentase 75.3%, (3) kepuasan mahasiswa terhadap layanan kemahasiswaan Fakultas Ilmu Pendidikan berada pada kategori baik dengan presentase 76.88%. Berdasarkan hasil penelitian diatas, maka disarankan : 1) Fakultas Ilmu Pendidikan untuk bisa memperbaiki maupun melengkapi fasilitas yang ada di gedung kuliah agar tercipta kenyamanan pelaksanaan perkuliahan, Serta dapat menambah kuota dalam kegiatan ekstrakurikuler jika Fakultas Ilmu Pendidikan mengadakan kegiatan pengembangan minat dan bakat mahasiswa. 2) Staf kemahasiswaan lebih meningkatkan lagi kinerjanya dalam melayani mahasiswa seperti memberikan respon positif terhadap pengaduan maupun keluhan-keluhan yang dihadapi mahasiswa serta menggunakan waktu pelayanan seefektif mungkin, 3) Peneliti berikutnya untuk lebih memperdalam kembali peneltian ini khususnya pada aspek-aspek yang belum dikaji oleh penelitian. Kata Kunci: Kepuasan, Layanan Kemahasiswaan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011