SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI RAHAYU KADIR / 131414013
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Hi. ANSAR, S.Pd, M.Si / 0014116107
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. Hj. NINA LAMATENGGO, SE, M.Pd / 0007126605
Abstrak
ABSTRAK Sri Rahayu Kadir, 2018. Strategi kepala sekolah dalam meningkatkan daya saing sekolah di SMA N 5 Gorontalo. Skripsi, program studi S1 Manajemen Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo dengan pembimbing I Prof.Dr.H.Ansar,S.Pd,M.Si,dan pembimbing II Dr.Hj. Nina Lamatenggo, SE,M.Pd Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Strategi Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam melakukan Inovasi, (2) Strategi Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam melakukan Pengembangan Guru, (3) Strategi Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam melakukan Pengembangan Mutu Pembelajaran, (4) Strategi Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam bekerja sama dengan Masyarakat-Komite Sekolah. Penelitian ini menggunakan Pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian Deskriftif kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang di gunakan peneliti adalah kuesioner dengan menggunakan alternatif berupa skor. Selain itu, peneliti menggunakan teknik pengumpulan data berupa Observasi dan kuesioner Hasil penelitian ini menyatakan bahwa : (1) Strategi kepala sekolah dalam melakukan Inovasi di SMA N 5 Gorontalo termasuk dalam kategori Daya saing Sedang, (2) Strategi kepala sekolah dalam Melakukan pengembangan Guru di SMA 5 Gorontalo termasuk dalam kategori Daya saing Sedang, (3) Strategi kepala sekolah dalam melakukan pengembangan Mutu Pembelajaran termasuk dalam kategori Daya saing Sedang, (4) Strategi Kepala sekolah dalam melakukan Kerja sama sekolah di SMA N 5 termasuk dalam kategori Daya saing Sedang. Saran dari Peneliti adalah (1) Bagi kepala sekolah di harapkan untuk menjalin kerja dengan semua warga sekolah, (2) Bagi Guru diharapkan untuk meningkatkan kinerja dan profesionalismenya dalam melaksanakan pembelajaran, (3) Bagi staf administrasi diharapkan untuk lebih meningkatkan kerja sama serta tanggung jawab dalam pelaksanaan program sekolah, (4) Bagi peneliti diharapkan agar dapat memperluas kajian mengenai Strategi kepemimpinan kepala sekolah. Kata Kunci : strategi kepemimpinan, Daya Saing
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011