Penulis / NIM
MAIMUNA FATAHA / 131414054
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Hi. ABDUL KADIM MASAONG, M.Pd / 0014116106
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. NOVIANTY DJAFRI, S.Pd.I, M.Pd.I / 0023117405
Abstrak
ABSTRAK
Maimuna Fataha. 131 414 054. 2018. Pengaruh Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Spiritual, dan Keterampilan Manajerial terhadap Kinerja Kepala Sekolah di SD Se Kota Tidore Kepulauan. Skripsi Program Studi S1 Manajemen Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo, pembimbing 1 Prof. Dr, H. Abd. Kadim Masaong, M.Pd dan pembimbing 2 Dr. Novianty Djafri, S.Pd.I, M.Pd.I.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) pengaruh langsung kecerdasan emosional terhadap kinerja kepala sekolah. (2) pengaruh langsung kecerdasan spiritual terhadap kinerja kepala sekolah. (3) pengaruh langsung keterampilan manajerial terhadap kinerja kepala sekolah. (4) pengaruh langsung kecerdasan emosional terhadap keterampilan manajerial. (5) pengaruh langsung kecerdasan spiritual terhadap keterampilan manajerial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni kuantitatif, teknik pengumpulan data dengan metode kuesioner kepada guru. Analisis data yang digunakan yakni analisis jalur (path analys).
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : (1) Kecerdasan emosional berpengaruh langsung terhadap kinerja kepala sekolah di Sekolah Dasar (SD) se Kota Tidore Kepulauan dengan besar pengaruh yakni 33,2%. (2) Kecerdasan spiritual berpengaruh langsung terhadap kinerja kepala sekolah di Sekolah Dasar (SD) se Kota Tidore Kepulauan dengan besar pengaruh yakni 24,5%. (3) Keterampilan manajerial berpengaruh langsung terhadap kinerja kepala sekolah di Sekolah Dasar (SD) se Kota Tidore Kepulauan dengan besar pengaruh yakni 40,5%. (4) Kecerdasan emosional berpengaruh langsung terhadap keterampilan manajerial di Sekolah Dasar (SD) se Kota Tidore Kepulauan. (5) Kecerdasan spiritual tidak berpengaruh langsung terhadap keterampilan manajerial di Sekolah Dasar (SD) se Kota Tidore Kepulauan.
Untuk itu disaran : 1) Bagi Dinas Pendidikan Kota Tidore Kepulauan, sebaiknya membuat kebijakan atau program yang berdampak baik bagi kepala sekolah dalam meningkatkan capaian kerjanya. 2) Bagi kepala sekolah, sebaiknya terus meningkatkan kemampuannya dalam menjalankan tugas dan fungisnya sebagai pimpinan di sebuah sekolah yang berkaitan dengan kecerdasan emosional, spiritual dan keterampilan manajerial. 3) Bagi guru, sebaiknya membina hubungan yang baik dengan kepala sekolah serta memberikan dukungan penuh bahkan memberikan berbagai ide dan saran untuk kemajuan dan peningkatan visi dan misi sekolah. 4) Bagi peneliti selanjutnya, sebaiknya mengembangkan penelitian ini dengan menambah variabel yang dapat memperkuat pengaruh variabel independen dan variabel dependen.
Kata Kunci: Emosional, Spiritual, Manajerial, Kinerja Kepala Sekolah
Download berkas