SKRIPSI

Penulis / NIM
DEVIRAHAYU DATUWELA / 131415007
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. BESSE MARHAWATI, S.Pd, M.Pd / 0018057206
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ARIFIN, S.Pd, M.Pd / 0003037703
Abstrak
ABSTRAK Devi Rahayu Datuewela. 2021. ¢"Pengelolaan Kelompok Kerja Guru Dalam Peningkatan Profesionalisme Guru Di SDN Gugu Meyambanga¢. Skripsi, Program Studi Manajemen Pendidikan, Jurusan Administrasi Pendidikan. Pembimbing (I) Dr. Besse Marhawati, M.Pd dan Pembimbing (II) Dr. Arifin, M.Pd Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) perencanaan KKG dalam peningkatkan profesional guru, (2) pelaksanaan KKG dalam meningkatkan profesional guru, (3) evaluasi KKG dalam peningkatkan profesional guru, (4) tindak lanjut KKG dalam peningkatkan profesional guru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif explanatory. Tehnik pengumpulan data ini melalui observasi/pengamatan, kuesioner (angket), wawancara, dan dokumentasi. Kemudian tehnik analisis data yang digunakan terhadap data yang terkumpul adalah metode statistik. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) perencanaan dalam pengelolaan kelompok kerja guru dalam peningkatan profesional guru di SDN Gugus Meyambanga termasuk kategori sangat baik, (2) pelaksanaan dalam pengelolaan kelompok kerja guru dalam peningkatan profesional guru di SDN Gugus Meyambanga termasuk dalam kategori sangat baik, (3) evaluasi dalam pengelolaan kelompok kerja guru dalam peningkatan professional guru di SDN Gugus Meyambanga dalam kategori cukup baik, (4) tindak lanjut dalam pengelolaan kelompok kerja guru dalam peningkatan profesional guru di SDN Gugus Meyambanga dalam kategori cukup baik. Untuk itu disarankan: (1) KKG SDN Gugus Meyambanga perlu menggunakan standar kinerja pengembangan KKG yang berasal dari Direktorat sebagai acuan dalam membuat program-program KKG dan implementasinya, (2) perlu dilakukan pelaksanaan program dan implementasinya secara rutin dan berkala, (3) perlu diupayakan agar program KKG yang dibuat dan implementasinya semakin sesuai dengan standar kinerja pengembangan KKG dari Direktorat, (4) KKG di SDN Gugus Meyambanga harus sering melakukan evaluasi kegiatan KKG agar mudah memahami apa isi di dalam evaluasi tesebut. Dalam KKG minimal mengikutinya 1 bulan 3 kali pertemuan agar bisa mengerti pentingya KKG. Kata Kunci : pengelolaan kelompok kerja guru, professional guru
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011