SKRIPSI

Penulis / NIM
NURHAYATI R. TOMOMI / 131417014
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Hi. ABDUL KADIM MASAONG, M.Pd / 0014116106
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. NOVIANTY DJAFRI, S.Pd.I, M.Pd.I / 0023117405
Abstrak
ABSTRAK Nurhayati R. Tomomi. 2021. Analisis Strategi Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Peningkatan Kinerja Guru Di SMP Negeri Se-Kecamatan Kota Selatan Kota Gorontalo. Skripsi. Jurusan Manajemen Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. Abd Kadim Masaong, M.Pd dan Pembimbing II Dr. Novianty Djafri, S.Pd.I., M.Pd.I Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) strategi kepemimpinan kepala sekolah sebagai inovator dalam peningkatan kinerja guru, (2) strategi kepemimpinan kepala sekolah sebagai motivator dalam peningkatan kinerja guru, (3) strategi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor dalam peningkatan kinerja guru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif eksplanatori. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner (angket), wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) strategi kepemimpinan kepala sekolah sebagai inovator dalam peningkatan kinerja guru berada pada kategori sangat baik dengan persentase 94,21%. (2) strategi kepemimpinan kepala sekolah sebagai motivator dalam peningkatan kinerja guru berada pada kategori sangat baik dengan persentase 92,48%. (3) strategi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor dalam peningkatan kinerja guru berada pada kategori sangat baik dengan persentase 91,42%. Untuk itu disarankan: (1) bagi kepala sekolah diharapkan dapat memberikan edukasi serta pelatihan kepada seluruh guru yang ada di lingkungan sekolah dengan tujuan untuk mengembangkan kemampuan kinerjanya sebagai pendidik. (2) bagi guru diharapkan dapat mengikuti dan memahami dengan cermat kegiatan pelatihan yang dilaksanakan oleh dinas pendidikan yang terkait untuk dijadikan sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar. (3) bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat dijadikan sebagai bahan referensi untuk meneliti di lokasi yang berbeda Kata Kunci: Strategi Kepemimpinan Kepala Sekolah, Kinerja Guru
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011