SKRIPSI

Penulis / NIM
TIANSI ISMAIL / 131417067
Program Studi
S1 - MANAJEMEN PENDIDIKAN
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Hi. ABDUL KADIM MASAONG, M.Pd / 0014116106
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. BESSE MARHAWATI, S.Pd, M.Pd / 0018057206
Abstrak
ABSTRAK TIANSI ISMAIL. 2022. Hubungan Perilaku Kepemimpinan Transformasional Kepala Sekolah dan Pengelolaan Sarana Prasarana dengan Kinerja Guru di SMP Sekecamatan Kota Tengah. Skripsi Jurusan Manajemen Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. H. Abd. Kadim Masaong, M.Pd. dan Pembimbing II Dr. Besse Marhawati, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan: (1) perilaku kepemimpinan transformasional kepala sekolah dengan kinerja guru; (2) pengelolaan sarana prasarana sekolah dengan kinerja guru; (3) perilaku kepemimpinan transformasional kepala sekolah dan pengelolaan sarana prasarana sekolah secara bersama-sama dengan kinerja guru di SMP Sekecamatan Kota Tengah. Metode yang digunakan yaitu kuantitatif, dengan teknik korelasional. Anggota populasi berjumlah 82 orang guru di SMP Sekecamatan Kota Tengah dengan menggunakan rumus Taro Yamane dan Slovin di peroleh sampel sejumlah 68 orang guru. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner angket. Teknik analisis data menggunakan uji validitas instrumen, reliabilitas instrumen, analisis deskriptif, uji normalitas data dan uji linearitas. Sedangkan uji hipotesis asosiatif menggunakan dan uji korelasi parsial dan simultan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan perilaku kepemimpinan transformasional kepala sekolah dengan kinerja guru; (2) terdapat hubungan yang positif dan signifikan pengelolaan sarana prasarana sekolah dengan kinerja guru; (3) terdapat hubungan positif dan signifikan secara bersama-sama antara variabel perilaku kepemimpinan transformasional kepala sekolah dan pengelolaan sarana prasarana sekolah dengan kinerja guru.di SMP Sekecamatan Kota Tengah. Untuk itu disarankan: (1) bagi Dinas Pendidikan, agar dapat memilih calon-calon kepala sekolah yang tidak sekedar mempunyai kualitas namun juga berjiwa transformasional yang dapat mentransformasikan para guru untuk dapat menjadi guru yang berkinerja tinggi. Disamping itu, pihak Dinas juga diharapkan agar dapat memperhatikan setiap sarana prasarana yang ada di setiap sekolah, sehingga sarana prasarana pendidikan terjaga kondisinya dalam menunjang kinerja guru dalam pembelajaran; (2) bagi Kepala Sekolah, kiranya agar senantiasa dapat memposisikan dirinya sebagai agen perubahan yang dapat dijadikan contoh teladan oleh para guru, serta memberikan motivasi kepada guru agar mampu berinovasi dan berkreasi sekaligus melatih dan membimbing para guru untuk dapat meningkatkan kinerjanya agar dapat mencapai tujuan pendidikan; (3) bagi Guru, kiranya untuk memperhatikan kinerjanya dalam menjalankan setiap tugas secara profesional dalam mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik. Selain itu para guru juga diharapkan agar dapat memperhatikan setiap penggunaan sarana prasarana sekolah agar tetap dalam kondisi prima, sehingga proses pembelajaran yang berkualitas dapat dicapai. Kata kunci: kepemimpinan transformasional, sarana prasarana, kinerja guru
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011