SKRIPSI

Penulis / NIM
SITI ZURIYATI / 151407278
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. HAKOP WALANGADI, M.Si. / 0012075808
Pembimbing 2 / NIDN
NURHAYATI TINE, S.PdI, M.Hi / 0001048002
Abstrak
Siti Zuriyati, 2012 “Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Dengan Menggunakan Teknik Hipnosis Pada Materi Globalisasi di Kelas IV SDN 28 Kota Selatan”. Suatu penelitian tindakan kelas di Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Negeri Gorontalo, dengan Pembimbing I Dra. Hj. Hakop Walangadi, M.Si dan Pembimbing II Nurhayati Tine, S.Pdi, M.Hi. Dasar penelitian ini berawal dari fenomena kurangnya motivasi siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dan sebagai bentuk pembaruan dalam meningkatkan kreativitas mengajar. Sehingga dianggap perlu untuk melakukan penelitian ini guna meningkatkan motivasi belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian tindakan kelas ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan tujuan mendeskripsikan kondisi yang menjadi fokus permasalahan yaitu peningkatan motivasi belajar siswa dengan menggunakan teknik hipnosis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I, terdapat 8 siswa atau 34,7% yang memiliki motivasi baik atau persentase motivasi di atas 75%, sedangkan 15 siswa atau 65,2% memiliki motivasi kurang atau persentase motivasinya kurang dari 75%. Dan hasil balik yang merupakan pengamatan guru mitra terhadap peneliti mengenai penggunaan teknik hipnosis menunjukkan angka 42,85%. Pada siklus II, terdapat 19 siswa atau 82,6% yang memiliki motivasi baik dengan persentase motivasi di atas 75%, dan masih terdapat 4 siswa atau 17,3% yang memiliki motivasi kurang dengan persentase motivasi kurang dari 75%. Dan hasil balik pengamatan guru mitra menunjukkan angka 86% dengan kriteria baik. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dalam meningkatkan motivasi belajar siswa dengan menggunakan teknik hipnosis telah menunjukkan hasil yang baik sesuai dengan indikator yang telah ditentukan. Kata Kunci : Motivasi Belajar, Teknik Hipnosis.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011