Penulis / NIM
IIS NOVIANTI ABUDI / 151408103
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Drs DJOTIN MOKOGINTA, M.Pd / 0010055705
Pembimbing 2 / NIDN
MEYLAN SALEH, S.Pd, M.Pd / 0007058107
Abstrak
ABSTRAK
Iis Novianti Abudi. 2013. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Hubungan Sumber Daya Alam Dengan Lingkungan Melalui Pendekatan Kontekstual Di Kelas IV SDN 6 Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Drs. Djotin Mokoginta, S.Pd, M.Pd dan Pembimbing II Meylan Saleh, S.Pd, M.Pd.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah “Apakah dengan melalui pendekatan kontekstual hasil belajar siswa pada materi hubungan sumber daya alam dengan lingkungan di kelas IV SDN 6 Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango akan meningkat?”. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi hubungan sumber daya alam dengan lingkungan melalui pendekatan kontekstual pada mata pelajaran IPA di kelas IV SDN 6 Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Pada pelaksanaan tindakan siklus I dengan melalui pendekatan kontekstual hasil belajar siswa belum mencapai indikator yang diharapkan. Sehingga dilaksanakan siklus II sebagai refleksi dari siklus I. Pada siklus II terjadi peningkatan yakni dari 11 orang atau 44 % siswa yang tuntas meningkat menjadi 21 orang atau 84 % sedangkan daya serap dari 58 % meningkat menjadi 87 % atau indikator kinerja tercapai. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan melalui pendekatan kontekstual dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi hubungan sumber daya alam dengan lingkungan.
Kata Kunci: Hasil Belajar Siswa, Hubungan Sumber Daya Alam Dengan Lingkungan, Pendekatan Kontekstual
Download berkas