SKRIPSI

Penulis / NIM
WAWAN ISKANDAR GANI / 151408307
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra HAWA PATTIIHA, S.pd .,M.Pd / 0021016008
Pembimbing 2 / NIDN
WIWY TRIYANTY PULUKADANG, S.Pd., M.Pd / 0006038004
Abstrak
ABSTRAK Wawan Iskandar Gani 2012. Meningkatkan Kemampuan Siswa Menulis Paragraf Narasi Melalui Gambar Seri di Kelas IV SDN 3 Bongo Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo. Suatu Penelitian Tindakan Kelas Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo 2012. Pembimbing I Dra. Hawa Pattiiha, S.Pd., M.Pd dan Pembimbing II Wiwy T. Pulukadang, S.Pd., M.Pd. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan kemampuan siswa menulis paragraf narasi melalui gambar seri di kelas IV SDN 3 Bongo Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan siswa menulis paragraf narasi melalui gambar seri di kelas IV SDN 3 Bongo Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo. Dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Sementara teknik analisis data yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SDN 3 Bongo Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo, dengan jumlah siswa 22 orang yang terdiri dari 8 orang siswa laki-laki dan 14 orang siswa perempuan. Penelitian yang dilaksanakan dikategorikan sebagai penelitian tindakan kelas dan dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahapan, yakni tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada observasi awal siswa yang mampu menulis paragraf narasi sebanyak 5 orang atau 23% dengan total persentase kemampuan siswa menulis paragraf narasi yang mencapai 32%. Adapun pada siklus I siswa yang mampu menulis paragraf narasi melalui gambar seri sebanyak 10 orang atau 45% dengan total persentase kemampuan siswa menulis paragraf narasi yang mencapai 60% dan pada siklus II meningkat menjadi 18 orang atau 82% dengan total persentase kemampuan siswa menulis paragraf narasi yang mencapai 86%. Hasil capaian ini melebihi target indikator keberhasilan yang telah ditetapkan yakni 16 orang atau 73% dari jumlah keseluruhan 22 orang siswa yang mampu menulis paragraf narasi melalui gambar seri. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan siswa menulis paragraf narasi melalui gambar seri di kelas IV SDN 3 Bongo Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo dapat dinyatakan berhasil, sehingga hipotesis tindakan yang telah dirumuskan terbukti dan dapat diterima. Kata Kunci : Menulis, paragraf, narasi dan gambar seri.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011