SKRIPSI

Penulis / NIM
NOFRIYANTI KIAYI / 151410111
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. HAKOP WALANGADI, M.Si. / 0012075808
Pembimbing 2 / NIDN
SAMSI POMALINGO, S.Ag.MA / 0020057605
Abstrak
ABSTRAK Nofriyanti Kiayi. 2015. Kemampuan Siswa Mengidentifikasi Permasalahan Sosial di Lingkungan Pasar pada Mata Pelajaran IPS Kelas IV SDN 3 Bongomeme Kabupaten Gorontalo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I: Dra. Hj. Hakop Walangadi, M.Si, dan Pembimbing II: Samsi Pomalingo, S.Ag, M.A. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa mengidentifikasi permasalahan sosial di lingkungan pasar pada mata pelajaran IPS kelas IV SDN 3 Bongomeme Kabupaten Gorontalo dan strategi guru dalam membelajarkan siswa untuk mengidentifikasi permasalahan sosial di lingkungan pasar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mereduksi data mentah, mengorganisasikannya, memilih hal yang pokok dan menyajikan data yang telah direduksi, dan melakukan verifikasi data dengan menyimpulkan keseluruhan data dan melaporkannya dalam bentuk skripsi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan siswa mengidentifikasi permasalahan sosial di lingkungan pasar dapat dilihat pada perolehan nilai yang diperoleh dari 27 orang siswa yang terdaftar di kelas IV SDN 3 Bongomeme yaitu 15 orang siswa telah tuntas dan masih terdapat 12 orang siswa yang belum tuntas sedangkan strategi yang digunakan guru dalam membelajarkan siswa untuk mengidentifikasi permasalahan sosial di lingkungan pasar pada mata pelajaran IPS kelas IV SDN 3 Bongomeme Kabupaten Gorontalo adalah melalui metode ceramah dan memberikan tugas secara berkelompok pada siswa. Kata kunci: Kemampuan mengidentifikasi, permasalahan sosial di lingkungan pasar
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011