Penulis / NIM
RESKA ANTUALA / 151410126
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
DR ASNI ILHAM, S.Pd, M.Si / 0007045908
Pembimbing 2 / NIDN
ISMAIL PIOKE, S.Pd, M.Pd / 0024105703
Abstrak
ABSTRAK
Reska Antuala. 2014. Deskripsi Kemampuan Menjumlah Pecahan Biasa Pada Siswa Kelas V di SDN 14 Limboto Barat Kabupaten Gorontalo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 Dr. Hj. Asni Ilham S.Pd M.Si dan Pembimbing II Ismail Pioke S.Pd M.Pd.
Masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah Deskripsi Kemampuan Menjumlah Pecahan Biasa pada Siswa Kelas V di SDN 14 Limboto Barat Kabupaten Gorontalo? Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsiskan Kemampuan Menjumlah Pecahan Biasa pada Siswa Kelas V di SDN 14 Limboto Barat Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Tekhnik pengumpulan data yaitu tes, wawancara dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa siswa yang mampu dalam menjumlahkan pecahan biasa sebanyak 13 orang atau 68.42 % dan siswa yang tidak mampu dalam menjumlahkan pecahan biasa sebanyak 6 orang atau 31.58 %. Untuk rata-rata kemampuan secara klasikal mencapai 78.16.
Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa siswa kelas V sudah mampu dalam menjumlahkan pecahan biasa dan memenuhi Kriteria Ketuntasan Minimal atau KKM mata pelajaran matematika. Dimana KKM untuk mata pelajaran matematika adalah 70.
Kata kunci: Kemampuan, Menjumlah, dan Pecahan Biasa.
Download berkas