SKRIPSI

Penulis / NIM
SADDAM MASHANAFI / 151410196
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. MARTIANTY NALOLE, M.Pd. / 0005035908
Pembimbing 2 / NIDN
Dra SAMSIAR RIVAI, S.Pd, M.Pd / 0018025904
Abstrak
ABSTRAK Saddam Mashanafi. 2014. Deskripsi Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Minat Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Matematika di SDN 4 Bongomeme Kabupaten Gorontalo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Dengan pembimbing I Dra. Martianty Nalole, M.Pd dan pembimbing II Dra. Samsiar RivaI, S.Pd, M.Pd Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata pelajaran matematika di SDN 4 Bongomeme Kabupaten Gorontalo, dan tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata pelajaran matematika di SDN 4 Bongomeme kabupaten Gorontalo. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitiann deskriptif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata pelajaran matematika di SDN 4 Bogomeme adalah (1). Kurangnya perhatian siswa, (2). Pengalaman belajar, (3). Kondisi fisik siswa, (4). Sarana dan prasarana, dan (5). Jadwal matematika yang berlangsung setelah jam istirahat. Serta ada juga siswa yang tidak memiliki minat belajar matematika karena meraka menganggap pelajaran matematika adalah pelajaran yang sulit. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa pada mata Pelajaran matematika di SDN 4 Bongomeme terbagi atas faktor intern dan faktor ekstern. Faktor intern meliputi perhatian siswa, pengalaman belajar, dan kondisi fisik siswa, sedangkan faktor ekstern meliputi sarana dan prasarana serta jadwal pelajaran matematika yang berlangsung setelah jam istirahat. Kata Kunci: Minat Belajar, Pembelajaran, Matematika
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011