SKRIPSI

Penulis / NIM
HUSIN A. BUNO / 151410311
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. HAKOP WALANGADI, M.Si. / 0012075808
Pembimbing 2 / NIDN
Drs. HARIS MAHMUD, S.Pd.,M.Si / 0022026105
Abstrak
ABSTRAK Husin A. Buno, 2012. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Ketentuan Pokok Dalam Koperasi Melalui Metode Diskusi di Kelas IV SDN No. 86 Kota Tengah Kota Gorontalo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Hj. Hakop Walangadi, M.Si dan Pembimbing II Drs. Haris Mahmud, S.Pd, M.Si Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa pada materi ketentuan pokok dalam koperasi melalui metode diskusi di kelas IV SDN No. 86 Kota Tengah Kota Gorontalo.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi ketentuan pokok dalam koperasi melalui metode diskusi di kelas IV SDN No. 86 Kota Tengah Kota Gorontalo. Penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan di kelas IV SDN No. 86 Kota Tengah Kota Gorontalo. Sumber data dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV. Data yang dikumpulkan dari penelitian ini berupa hasil observasi aktivitas guru dan siswa, hasil evaluasi siswa, wawancara serta dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, penggunaan metode diskusi di kelas IV SDN No. 86 Kota Tengah Kota Gorontalo dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi ketentuan pokok dalam koperasi, hal ini ditunjukkan dengan ketuntasan yang diperoleh siswa pada observasi awal sejumlah 8 orang siswa atau 36.37%, tindakan siklus I ketuntasan sejumlah 15 orang siswa atau sebesar 68.19%, tindakan siklus II sejumlah 21 orang siswa yang tuntas belajar atau 95,45% dan telah melebihi target indikator yang akan dicapai. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penggunaan metode diskusi dapat menignkatkan hasil belajar siswa pada materi ketentuan pokok dalam koperasi dikelas IV SDN No. 86 Kota Tengah Kota Gorontalo. Kata Kunci: Hasil Belajar Siswa, Metode Diskusi
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011