SKRIPSI

Penulis / NIM
REFYAN LIARTO KAABA / 151411114
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
BASRI AMIN, S.Sos.,M.A. / 0014077402
Pembimbing 2 / NIDN
MUHAMMAD SARLIN, S.Pd., M.Pd / 0001098604
Abstrak
Refyan Liarto Kaaba.2016. Penerapan Cooperative Type Jigsaw Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS di Kelas IV SDN 1 Lion Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Basri Amin, S.Sos, MA dan pembimbing II Muhammad Sarlin, S.Pd, M.Pd Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah dengan penerapan Cooperative Type Jigsaw Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS di Kelas IV SDN 1 Lion Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan dapat ditingkatkan? Tujuan penelitian ini adalah penerapan Cooperative Type Jigsaw untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada Mata Pelajaran IPS di Kelas IV SDN 1 Lion Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus dan 4 tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan tindakan, pemantauan dan evaluasi serta analisis dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Penerapan Cooperative Type Jigsaw berdampak pada Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS di Kelas IV SDN 1 Lion Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Pada observasi awal, siswa yang mampu hanya 3 orang atau 15%. Selanjutnya pada tindakan siklus I jumlah siswa yang mampu meningkat menjadi 13 orang atau 65% dan pada tindakan siklus II lebih meningkat lagi menjadi 18 orang atau 90% dari total jumlah siswa sebanyak 20 orang. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa Penerapan Cooperative Type Jigsaw dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS di Kelas IV SDN 1 Lion Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Kata Kunci: Hasil Belajar, Cooperative Type Jigsaw, Pelajaran IPS
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011